Jorge Mendes: Juventus Klub Terakhir Ronaldo

| Kamis, 12/07/2018 23:20 WIB
Jorge Mendes: Juventus Klub Terakhir Ronaldo Cristiano Ronaldo (Pemain Terbaik Dunia 2017). (Foto: irishtimescom)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Kepindahan Cristiano Ronaldo ke Juventus masih menyisakan pertanyaan besar bagi sebagian kalangan. Pasalnya, Bianconeri tak termasuk dalam kandidat tim yang mengincar jasanya.

Beberapa kabar sebelumnya menyebut, Ronaldo lebih condong bergabung dengan Manchester United dan Paris Saint Germain ketimbang merapat ke Juventus Stadium. Selain itu, Ronaldo pada musim lalu masih menjadi tulang punggung Real Madrid dengan torehan 41 golnya di semua ajang.

Pertanyaan yang muncul kemudian, Sampai kapan Ronaldo akan bertahan di Juventus?. Nah, Kabar baik bagi para pendukung Juventus diseluruh dunia, Jorge Mendes selaku agen Ronaldo menegaskan jika kliennya akan menghabiskan kariernya bersama Juventus.

"Juventus akan menjadi klub terakhirnya," ungkap Mendes sebagaimana dilansir ESPN.

Sebagaimana diketahui, pada Selasa (10/7) lalu, Real Madrid telah mengeluarkan penyataan resmi mengenai transfer Ronaldo seharga 100 juta euro. Sementara itu, Juve sendiri baru akan memperkenalkan Ronaldo usai menyelesaikan tes kesehatan.

"Saya senang dengan keputusan yang diambilnya. Dengan mereka (Juve) dia akan menutup karirnya yang luar biasa," ujar Mendes.

Mendes yang juga membawahi David de Gea, Diego Costa, dan James Rodriguez juga mengungkapkan terima kasih kepada Juventus atas kerja sama yang telah mereka jalin. "Saya juga berterima kasih kepada (Presiden Juventus) Andrea Agnelli, khususnya atas tekadnya dan kesediaannya untuk bernegosiasi dengan Real Madrid."

Kedatangan Ronaldo pun juga membanjiri harapan segenap pendukung Bianconeri, sang pelatih Masimilliano Allegri, dan Alessandro Del Piero, legenda hidup `Si Nyonya Tua`.

Tags : Cristiano Ronaldo , Juventus , Jorge Mendes

Berita Terkait