Piala AFF 2018

Gagal di AFF 2018, Bima Sakti: Timnas Tak Bisa Dibentuk Instan

| Kamis, 22/11/2018 21:01 WIB
Gagal di AFF 2018, Bima Sakti: Timnas Tak Bisa Dibentuk Instan Bima Sakti (Pelatih Timnas Indonesia). (Foto: PSSI)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Tim nasional Indonesia harus mengubur mimpi untuk meraih prestasi di kejuaraan Piala AFF 2018. Indonesia gagal melaju ke babak semi final setelah menelan dua kekalahan atas Singapura dan Thailand.

Hingga saat ini, Indonesia baru menang sekali atas Timor Leste dan mengumpulkan poin tiga. Meskipun masih ada sisa satu pertandingan menghadapi Filipina, hal itu tak mampu membantu Indonesia untuk lolos.

Lawan terakhir Indonesia tersebut dipastikan menemani Thailand lolos ke babak semi final setelah sukses menahan Thailand, 1-1. Poin Filipina sama dengan perolehan Thailand yakni tujuh poin dan kalah agregat gol dari sang pemuncak klasemen Thailand.

Kegagalan tersebut disebut pelatih timnas Indonesia, Bima sakti sebagai pembelajaran untuk kedepannya. Dia juga menyebut bahwa membentuk timnas yang berkualitas bagus tidak bisa dilakukan secara instan.

"Semoga kegagalan di Piala AFF ini menjadi pembelajaran untuk kita (kedepannya)," kata Bima Sakti di Jakarta, Kamis, 22 November 2018.

Mantan asisten Luis Milla tersebut memandang, tim nasional Indonesia semestinya memiliki dasar yang kuat yaitu pembinaan pemain muda yang baik dan berjenjang dengan kompetisi secara teratur. Dia pun mencontohkan seperti timnas Thailand dan Vietnam sebagai negara di Asia Tenggara yang memiliki pengelolaan pemain belia yang terukur.

Bahkan, lanjutnya, kesebelasan kedua negara tersebut tidak hanya disegani di Asia Tenggara, tapi juga di Asia. Karena itu, Bima berharap pembinaan pemain muda ke depan bisa seperti kedua negara tersebut.

"Para pesepakbola Thailand dan Vietnam dibentuk sedemikian rupa sejak usia dini sehingga mereka memiliki dasar yang bagus," ucapnya.

Bima berharap masyarakat Indonesia tetap memberikan dukungan pada timnas Indonesia siapapun pelatihnya. Dia mengaku, tidak mudah membangun dan melatih tim nasional, apalagi dalam waktu singkat.

"Berikan dukungan semaksimal mungkin karena tidak mudah menjadi bagian dari tim nasional," pungkasnya.

Tags : Bima Sakti , Timnas Indonesia , Piala AFF 2018

Berita Terkait