MU Siap Pecahkan Rekor Transfer Neymar?

| Senin, 18/02/2019 18:20 WIB
MU Siap Pecahkan Rekor Transfer Neymar? Neymar Jr (PSG). (Foto: reuters/eurosportcom)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Manchester United disebut bakal membuat gebrakan besar pada bursa transfer musim 2019/2020 mendatang. Gebrakan tersebut tak lain adalah memecahkan rekor transfer pemain termahal dunia, Neymar.

Masa depan Neymar bersama PSG memang menjadi bahan spekulasi. Hal tersebut karena PSG sedang berada dalam ancaman Financial Fair play (FFP).

Jika itu terjadi, maka PSG terbuka kemungkinan melepas Neymar. Kondisi yang dialami PSG membuat sang pemain dikaitkan dengan sejumlah klub raksasa Eropa, seperti Manchester United dan Real Madrid.

Seiring waktu, Madrid yang gencar mengincar pemain Brasil tersebut sejak musim lalu, mulai beralih. Madrid saat ini mengalihkan targetnya kepada pemain yang saat ini merumput bersama Chelsea, Eden Hazard.

Kondisi tersebut, dikutip dari don balon, lantas membuat peluang Manchester United paling besar untuk mendapatkan jasa Neymar. Ditambah lagi, MU siap memecahkan rekor transfer Neymar saat dibeli PSG dari Barcelona dua musim lalu.

Bahkan, don balon menyebut jika Unietd telah menyiapkan dana hingga 262 juta Euro untuk mendatangkan sang pemain. Jika diterima, maka Neymar kembali memecahkan rekor transfer dunia. 

Tags : Neymar , PSG , Manchester United , Real Madrid

Berita Terkait