Disebut Antek Asing, Ini Jawaban Cerdas Jokowi

| Rabu, 08/08/2018 20:14 WIB
Disebut Antek Asing, Ini Jawaban Cerdas Jokowi Presiden Jokowi saat mengunjungi Venue Asian Games 2018 (foto: setkab)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Presiden Joko Widodo menepis tudingan yang sudah menjurus ke fitnah soal menjadi antek aseng dan asing. Jokowi memastikan bahwa ia bukanlah antek asing seperti yang dituduhkan itu.

“Antek asing, bagaimana antek asing? Yang namanya Blok Mahakam, yang dulu dimiliki oleh Perancis dan Jepang, 100% sekarang kita berikan ke Pertamina,” kata Presiden Jokowi di Bogor, Rabu 8 Agustus 2018.

Jokowi menjelaskan bahwa Blok Mahakam yang tadinya dikelola oleh Chevron telah diambil alih pemerintah 100 persen dan diberikan kepada PT Pertamina (Persero), termasuk pembelian saham PT Freeport Indonesia.

“Saya negosiasi, menteri-menteri 3,5 tahun, alot sekali. Jangan dipikir negosisasi seperti itu mudah, sangat alot sekali. Untuk minta, saya sampaikan jangan mundur minta mayoritas 51%. Saya sudah sampaikan, jangan mundur. Ditawar 30%, enggak. Saya sampaikan 51% mayoritas,” jelasnya.

Presiden Jokowi menuturkan, tidak mengerti bagaimana 40 tahun 9% lalu masyarakat pada diam. "Begitu ada kesepakatan head of agreement 51% tidak didukung penuh,” ungkapnya.

Tags : Jokowi ,