Hidup Mandiri ala Mahasiswi Universitas Islam Mahapahit Mojokerto

| Minggu, 14/10/2018 12:52 WIB
Hidup Mandiri ala Mahasiswi Universitas Islam Mahapahit Mojokerto Zarnika Rahayu doc. intagram zarnikaayu

MOJOKERTO, RADARBANGSA.COM- Hidup mandiri adalah impian semua orang, mandiri secara waktu dan mandiri dengan punya penghasilan sendiri tanpa merengek-rengek kepada orang lain.
Namun tidak semua orang beruntung dan mengerti caranya bagaimana hidup mandiri, punya waktu yang bebas dan pengasilan yang mandiri.

Nah ini ada Mahasiswi Univerisitas Islam Majapahit Mojokerto yang berhasil hidup mandiri, namanya Zarnika Rahayu (21) punya penghasilan dengan memanfaatkan media sosial.

Instagram bagi Zarnika Rahayu tidak hanya untuk sosialisasi bersama temen-temennya tapi juga untuk meraup pundi-pundi penghasilan yang tidak sedikit.

lewat instagram, Zarnika Rahayu mendapat iklan atau endorsement, menerima orderan iklan melalui post foto atau insta story di akun instagramnya.

"Saya menerima endorse bermacam barang, diantaranya seperti produk hijab, gaun, make up dan tas. Sebulan pendapatan saya minimal Rp. 10 Juga," katanya.

Zarnika juga bercerita bahwa sekitar tahun 2015 tidak tau apa itu endorse.

"Awalnya sya tidak tahu apa itu endorse. dibayar dengan pulsa Rp. 50.000,- plus barang display iklan jadi milik saya, dulu sudah senang sekali. tapi saat saya bersyukur bisa membayar kuliah sendiri dar hasil endorse," uangkapnya.

Tidak hanya itu, Zarnika tidak pernah berfikir bisa mendapat penghasilan dari main media sosial. Ia mengatakan bahwa bermida sosial hanya untuk menggungah foro pribadinya.

"Dari situ foto saya di repost oleh akun komunitas hijabers. lalu tak seberapa lama ada tawaran endorse dari salah satu akun penjual hijab. dia menghubungi saya melalui pesan pribadi instagram," ujarnya.

Berawal dari hal seperti itu, mahasiswi bidang studi Ilmu Akuntasi ini banjir tawaran iklan.

"saya juga berkeliling dari kota ke kota ketika ada tawaran jadi model perfotofolia Make Up Artist. Paling jauh saya mendapat tawaran dari Jogjakarta," pungkasnya.

Tags : Zarnika Rahayu , Hidup Mandiri , instagram

Berita Terkait