Wapres dan Menaker Hanif Hadiri Rakornas Apindo ke-29 di Batam

| Selasa, 02/04/2019 18:26 WIB
Wapres dan Menaker Hanif Hadiri Rakornas Apindo ke-29 di Batam Didampingi Menaker Hanif Dhakiri, Wapres Jusuf Kalla buka Rakornas Apindo ke-29 di Batan, Kepri (foto: @kemnakerri)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), M Hanif Dhakiri menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) ke-29 Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) di Batam, Kepulauan Riau (Kepri), Selasa 2 April 2019.

Rakornas Apindo ini digelar dari tanggal 1-3 April 2019 dengan mengangkat tema `Meningkatkan Daya Saing melalui Reformasi Ketenagakerjaan dan Output Produksi Nasianal` dengan dihadiri oleh pengurus Apindo dari 34 provinsi.

Rakornas Apindo juga dibuka langsung oleh Wakil Presiden (Wapres) Jusuf Kalla yang didampingi Kepala Staf Ahli Wakil Presiden Sofya Wanandi yang juga Ketua Dewan Pertimbangan Apindo, Menteri Koordinator Perekonomian Darmin Nasution,

Selain itu, ada Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Soemarno, Gubernur Kepelauan Riau Nurdin Basirun, Ketum Apindo Bambang H Sukamdani dan Ketua Apindo Kepri Cahya serta ratusan pengusaha tanah air.

Ketum Apindo Sukamdani mengatakan bahwa Rakornas tersebut bertujuan untuk mencermati dan menyikapi perkembangan dunia usaha, teruma terkait ketenagakerjaan, hubungan industri dan revolusi industri 4.0.

“Apindo menyadari bahwa diperlukan upaya untuk mencapai hai itu guna meningkatkan iklim investasi hubungan industri yang harmonis,” katanya.

Tags : Apindo , Menaker Hanif Dhakiri

Berita Terkait