Mantan Wapres RI Sambut Positif Pidato Jokowi Soal Visi Indonesia

| Selasa, 16/07/2019 21:22 WIB
Mantan Wapres RI Sambut Positif Pidato Jokowi Soal Visi Indonesia Boediono (Mantan Wapres RI). (foto: waspadacoid)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Mantan Wakil Presiden RI Boediono menyambut positif pidato Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) tentang visi pembangunan Indonesia pada Minggu, 14 Juli 2019 lalu. Menurutnya, Visi Indonesia tersebut menumbuhkan harapan yang lebih baik lagi ke depannya.

Dijelaskannya, kebijakan Presiden selama lima tahun ke depan memang akan sangat pahit untuk dijalankan. Namun, untuk jangka panjang, apa yang disampaikan Jokowi akan bermanfaat.

"Saya senang sekali, semalam mencermati pidato Presiden, melaksanakan langkah yang agak pahit tapi hasilnya luar biasa untuk masa yang lebih panjang. Banyak kebijakan kita demikian di keuangan, short term thing untuk long term," kata Boediono seperti dikutip dari okezone.com, Selasa, 16 Juli 2019.

Baca Juga: Presiden Jokowi Ingin Percepatan Pertumbuhan Ekonomi di Jawa Tengah

Boediono mengatakan, kebijakan tersbeut juga harus didukung oleh semua pihak, termasuk legislatif agar visi Indonesia ke depan bisa terlaksana. Ia memaparkan, tantangan ekonomi ke depan termasuk pajak tidaklah mudah, sehingga butuh dukungan semua pihak.

"Pekerjaan ke depan bagi pajak akan sangat kompleks dan tidak mudah. Jadi, kalau kita dalam menulis teori perpajakan mudah sekali, tapi dalam dunia nyata ini perlu political suport," jelasnya.

Mantan Gubernur Bank Indonesia (BI) itu menuturkan, dalam mengelola perekonomian teknologi digital memang menjadi hal yang penting. Karena, penggunaan teknologi digital ini memungkinkan untuk secara lebih cermat mendapatkan data terbaik untuk mengambil keputusan kebijakan.

"Big data atau data analytics harus sudah masuk jadi bagian setiap negara kita, karena itu kuncinya," ucapnya. 

Tags : Boediono , Wapres RI , Visi Indonesia , Jokowi , Teknologi Digital

Berita Terkait