Cak Imin Jadi Anggota Kehormatan Lembaga Kerapatan Adat Alam Minangkabau

| Rabu, 06/12/2017 17:38 WIB
Cak Imin Jadi Anggota Kehormatan Lembaga Kerapatan Adat Alam Minangkabau Saat A Muhimin Iskandar menerima penghargaan anggota kehormatan LKAAM di Padang, 6 Desember 2017 (Dok PKB)

PADANG, RADARBANGSA.COM - Tokoh nasional Abdul Muhaimin Iskandar diberi penghargaan sebagai anggota kehormatan Lembaga Kerapatan Adat Alam Minangkabau (LKAAM) di Padang, Sumatera Barat, Rabu 6 Desember 2017.

"Menerima aspirasi dari LKAAM (Lembaga Kerapatan Adat Alam Minangkabau) agar Propinsi Sumatera Barat menjadi DIM (Daerah Istimewa Minangkabau). Ternyata aku mendapat berkah diangkat sebagai Anggota Kehormatan darI LKAAM," ujar pria yang akrab disapa Cak Imin melalui akun Instagramnya, @a.muhaimin.iskandar.

Tidak hanya diberi penghargaan terebut, Cak Imin juga diberi Deta atau ikat kepala Alang babega yang menyimbolkan seorang pemimpin yang mampu menyerap aspirasi masyarakat secara luas.

"Tidak hanya itu, juga diberi Deta Alang babega (menyimbolkan pemimpin, yang mampu memantau keadaan rakyat secara luas, seperti layaknya burung elang yang berputar-putar), tambahnya.

Bahkan, Cak Imin juga diberi Keris Sakatimuno yang menyimbolkan pemimpin yang bersahaja dan tenang tetapi tetap siaga dan berani menghadapi tantangan apapun.

Diketahui, sebelumnya Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu memberikan kuliah umum di hadapan 2000 mahasiswa Universitas Negeri Padang (UNP) tentang nasionalisme membangun NKRI. 

Tags : Cak Imin , Anggota Kehormatan LKAAM

Berita Terkait