Parlemen Santri Angkatan IV Digelar, Ini Pesan Cak Imin

| Kamis, 19/04/2018 15:11 WIB
Parlemen Santri Angkatan IV Digelar, Ini Pesan Cak Imin Suasana pembukaan Parlemen Santri Angkatan IV di Gedung Nusantara I Senayan Jakarta (dok @ninikwafiroh)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) DPR/MPR RI kembali menggelar Parlemen Santri angkatan IV di ruang rapat Komisi V, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis 19 April 2018.

Acara yang diikuti oleh ratusan santri dari sejumlah pondok pesantren di Indonesia itu secara langsung dibuka oleh Wakil Ketua MPR Muhaimin Iskandar didampingi Ketua Fraksi PKB MPR Jazilul Fawaid dan Plt Ketua Fraksi PKB DPR Cucun Syamsurizal.

Dalam kesempatan itu, Cak Imin (sapaan akrab Muhaimin Iskandar) berharap para santri di Indonesia bisa ikut memberikan kontribusi terhadap perkembangan demokrasi. Untuk mewujudkan kontribusi tersebut.

Panglima Santri Nusantara ini mengimbau para santri dibekali dengan pendidikan politik kebangsaan baik secara formal maupun informal.

“Selain pendidikan-pendidikan politik baik yang formal maupun informal, perlu ada namanya pendidikan kader politik kebangsaan, (yaitu) salah satunya pendidikan informal untuk para santri di Tanah Air untuk mengajak dan menyiapkan diri menjadi bagian langsung maupun tidak langsung untuk memperjuangkan nilai-nilai demokrasi,” ucap Cak Imin.

Sebagai seorang politisi, Cak Imin mengisahkan bahwa dirinya adalah salah satu saksi hidup dari contoh nyata ribuan santri yang berhasil menjadi politikus yang turut berkontribusi membangun bangsa.

“Saya seorang politisi. Saya adalah bagian yang langsung menjadi kelanjutan dari seluruh perkembangan realitas dan pengambilan keputusan yang tumbuh di masyarakat," pungkas Cak Imin.

Sementara itu, salah satu pemateri Parlemen Santri, Nihayatul Wafiroh berujar, pendidikan politik yang santun dan beradab sangat penting diajarkan sejak dini. Tak terkecuali bagi santri sebagai penerus bangsa.

"Menanamkan pendidikan politik yang santun dan fungsi-fungsi keparlemenan sejak dini sangat penting, karena santri adalah generasi penerus bangsa," kata Nihayah.

Tags : Parlemen Santri PKB , Cak Imin , Santri

Berita Terkait