Kick Off Pekan Olahraga Perempuan, Anggia Ermarini: Ayo Olahraga!

| Selasa, 24/04/2018 14:03 WIB
Kick Off Pekan Olahraga Perempuan, Anggia Ermarini: Ayo Olahraga! Ketua Umum Fatayat NU, Anggia Ermarini bersama Asisten Deputi Peningkatan IPTEK dan IMTAK Pemuda, Hamka Hendra Noer dan disaksikan oleh pengurus Fatayat NU lakukan serve bola voli tanda Kick Off POP 2018 (dok Fatayat NU)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Kick Off salah satu program unggulan baru Kemenpora, Pekan Olahraga Perempuan (POP) digelar hari ini, Selasa 24 April 2018 oleh PP Fatayat NU di komplek Tugu Proklamasi, Jakarta. Program tersebut merupakan angin segar bagi perempuan Indonesia untuk tingkatkan semangat olahraga dan sportifitas.

Ketua Umum Fatayat NU, Anggia Ermarini berujar, POP adalah sarana kampanyekan giroh olahraga bagi kaum perempuan agar tidak saja didominasi kaum adam. Event ini pertama kali digelar di Indonesia yang pesertanya bukan hanya atlet, melainkan kaum prempuan secara umum.

"Yang kami harap adalah keterlibatan aktif para perempuan dalam bidang olahraga. Nanti ada tiga cabor (cabang olahraga) yang akan dipertandingkan," kata Anggia.

Anggia menambahkan, event ini memperebutkan piala Kemenpora RI dan uang pembinaan senilai ratusan juta rupiah. Semua pemenang di babak penyisihan dari masing-masing region akan mengikuti babak grand final yang diselenggarakan di Jakarta.

POP merupakan kerjasama PP Fatayat NU dengan Kemenpora yang tidak hanya bertujuan untuk mentradisikan gaya hidup sehat bagi perempuan Indonesia, tetapi untuk memperat persaudaraan antar peserta dari latar belakang yang berbeda, memperkuat rasa kebangsaan, membangun karakter kompetitif sekaligus sportif untuk membangun bangsa.

“Makanya tema yang diambil dalam kegiatan ini adalah ’Perempuan Sehat, Indonesia Hebat’. Jadi intinya adalah pembudayaan olah raga dan menjadikan olahraga sebagai media pemersatu bangsa," tambah Anggia.

Sementara Kick Off POP tersebut ditandai dengan serve bola voli oleh Anggia bersama Asisten Deputi Peningkatan IPTEK dan IMTAK Pemuda, Hamka Hendra Noer dan disaksikan oleh pengurus Fatayat NU dan perwakilan sejumlah organisasi perempuan.

Untuk diketahui, babak penyisihan pertama akan diselenggarakan di Semarang pada 5-10 Mei 2018, lalu dilanjutkan di Bogor pada 8 -13 Juli 2018, dan di Tulungagung pada 5 - 10 Agustus 2018. Sementara babak Grand Final akan digelar di Jakarta pada 7 - 10 Oktober 2018.

Tags : Anggia Ermarini , Fatayat NU , Pekan Olahraga Perempuan

Berita Terkait