Mafirion Hadiri Wisuda MAK Adzqia Inhu, Kepala Sekolah: Patut Dicontoh

| Kamis, 10/05/2018 17:48 WIB
Mafirion Hadiri Wisuda MAK Adzqia Inhu, Kepala Sekolah: Patut Dicontoh Anggota Komisi IX DPR RI dari FPKB, H Mafirion menghadiri wisuda MAK Adzqia Inhu Tahun Akademik 2018 (dok @mafirion)

INHU, RADARBANGSA.COM - Wisuda Purna Siswa Madrasah Aliyah Keterampilan (MAK) Adzqia Tahun 2018 di Desa Belimbing, Kecamatan Batang Gangsal, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) berlangsung cukup meriah. Terlebih dihadiri oleh anggota DPR RI asal Provinsi Riau, H Mafirion.

Kepala Sekolah MAK Adzqia, Moh. Tahsis S. Pdi dalam sambutannya dihadapan para siswa/siswi, wali murid, majelis sekolah, serta sejumlah tokoh masyarakat setempat mengatakan, pihaknya memberikan apresiasi besar kepada Mafirion dan merasa sangat bangga akan kehadiran mantan Staf Khusus Menteri Tenaga Kerja (Menaker) Hanif Dakhiri itu.

"MAK Adzqia khususnya dan warga masyarakat Desa Belimbing pada umumnya berbesar hati dengan kehadiran Pak Mafirion. Baru kali ini ada anggota DPR RI yang mau datang ke kampung kami, apalagi cuma untuk menghadiri acara kecil-kecilan seperti ini," ucap Tahsis disambut tepuk tangan seluruh undangan.

Tahsis berharap kepada pengganti HM Lukman Edy, yang kini maju sebagai Calon Gubernur Riau nomor urut 2 itu, agar memprioritaskan dunia pendidikan di pedesaan-pedesaan.

"Pak Mafirion ini baru dua bulan menjadi anggota DPR RI, namun beliau sudah tiga kali berkunjung ke Kabupaten Indragiri Hulu, dan keliling desa-desa. Wakil rakyat yang seperti inilah yang harus kita contoh, kita dukung dan tetap kita pertahankan," cetus Tahsis.

Sementara Mafirion yang juga anggota Komisi IX DPR RI dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini turut bahagia bisa menghadiri acara Wisuda Purna Siswa MAK Adzqia.

"Ada banyak undangan dari sejumlah elemen di Riau ini kepada saya, namun mohon maaf karena tidak semuanya bisa dihadiri. Alhamdulillah, disini saya bisa hadir dan merasa bangga pula berada ditengah para siswa, guru, wali murid dan masyarakat semuanya," terang Mafirion dari atas podium dan disambut gegap gempita hadirin.

Dia menghimbau kepada seluruh siswa yang lulus untuk terus belajar dan meningkatkan keterampilan dan keahliannya. "Kebetulan saya sudah berangkatkan 100 orang dari beberapa kabupaten di Riau ini termasuk dari Inhu ke Jawa Barat untuk dilatih tenaga keterampilan, seperti meracik bubuk kopi Robusta. Bulan depan kita berangkatkan lagi, bagj yang baru lulus, siapa yang mau pelatihan silahkan daftar," tandas Mafirion disambut tepuk tangan hadirin. (Fendi)

Tags : Mafirion , Riau , PKB

Berita Terkait