Bersaing Ketat, Jokowi dan Cak Imin Lolos ke Babak Final

| Minggu, 20/05/2018 08:47 WIB
Bersaing Ketat, Jokowi dan Cak Imin Lolos ke Babak Final Sekelompok pemuda dari berbagai latar organisasi di Kota Sorong, Papua Barat bergandengan tangan usai menggelar Diskusi Publik dan Cerdas Cermat Pemilu 2019 (Ist)

SORONG, RADARBANGSA.COM - Semangat kelompok anak muda yang tergabung dalam Anak Gaul (AG) Creatif Kota Sorong, Papua Barat sosialisasikan berbagai program dan tahapan penyelenggaraan pemilu 2019 patut diacungi jempol. Pada Sabtu, 19 Mei 2019 kemarin, mereka menggelar diskusi publik dan lomba cerdas cermat Pemilu 2019 yang dikemas dengan cara unik dan menghibur.

Mereka bekerja sama dengan Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Kabupaten Sorong, Karang Taruna, PC PMII Kota Sorong serta PW AMI Papua Barat dan PC AMI Kota Sorong dan melibatkan masyarakat umum, termasuk kalangan muda dan pemilih pemula.

Uniknya setiap group lomba cerdas cermat yang terdiri dari 3 orang itu wajib mendaftar dengan menggunakan nama-nama tokoh politik yang saat ini sedang ramai diperbincangkan masuk dalam bursa Capres maupun Cawapres 2019 mendatang.

“Nama kelompok cerdas cermat itu ada Jokowi, Prabowo, Gatot Nurmantio, AHY, Anis Matta, Cak Imin, Aerlangga, Zulkifli Hasan, Sohibul Iman, Romahurmuzi, Anis Baswedan, Harry Tanoe, Mahmud, MD, Yusril, Susi, Sri Mulyani,” kata penggagas kegiatan, Marchel Solissa.

Materi soal yang disampaikan juga beragam, yaitu seputar pemahaman politik, kebangsaan dan nasionalisme. “Alhamdulilah acaranya berlangsung selama sehari penuh berlokasi di Gedung BLKI Sorong itu melibatkan 14 group yang terdaftar,” ungkapnya senang.

Perlombaan pun berjalan meriah dan cukup sengit. Setiap group nampak begitu antusias menjawab berbagai pertanyaan yang diajukan oleh para juri.

Namun ketangguhan group Jokowi dan juga Cak Imin tak mampu dibendung lawan-lawannya. Kedua nama yang digadang-gadang kuat akan berpasangan dalam kontestasi Pilpres 2019 mendatang ini berhasil menembus ke babak final lomba tersebut.

“Jokowi dan Cak Imin final. Maksudnya group Jokowi dan Cak Imin masuk final lomba Cerdas Cermat Pemilu 2019,” terang Marchell.

Group Jokowi keluar sebagai juara 1 dengan total nilai sebanyak 1.200, sementara group Cak Imin meraih juara 2 dengan total nilai sebanyak 1.100. Sedangkan juara 3 dan 4 masing-masing ditempati group Fahri Hamzah dan Mahmud MD.

Tags : Pemilu , Jokowi , Cak Imin