KH Ma`ruf Amin Mundur dari Rois Aam PBNU, Ini Penggantinya

| Sabtu, 22/09/2018 23:15 WIB
KH Ma`ruf Amin Mundur dari Rois Aam PBNU, Ini Penggantinya KH Maruf Amin (Calon Wakil Presiden 2019). (Foto: Hafidz Mubarak)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - KH Ma’ruf Amin hari ini memutuskan diri mundur sebagai Rois Aam PBNU, Sabtu 22 September 2018. Pengunduran diri Kiai Ma’ruf ini dilakukan setelah dia dipastikan maju sebagai calon wakil presiden nomor urut 1 mendampingi Joko Widodo di Pilpres 2019.

Kiai Ma’ruf menyampaikan pengunduran diri tersebut dalam Rapat Pleno PBNU yang dihadiri seluruh pengurus harian dan ketua lembaga Badan Otonom (Banom) PBNU.

"Saya harus mundur dari tugas Rais Aam PBNU sebagaimana diatur AD/ART, saya patuh dan tunduk. Terhitung dari hari ini saya menyatakan mengundurkan diri sebagai Rais Aam," ujar Ma`ruf Amin di PBNU, Jakarta Pusat, Sabtu 22 September 2018.

Jabatan yang ditinggalkan Kiai Ma’ruf diserahkan kepada wakilnya, KH Miftahul Akhyar. Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) itu meminta kepada penggantinya untuk melanjutkan tugas-tugas Rais Aam yang belum dikerjakan sebagaimana amanah Muktamar NU di Jombang pada 2015 lalu.

Keputusan itu berdasar pada AD/ART yang berlaku di organisasi Islam terbesar di Indonesia tersebut.

Tags : Maruf Amin , PBNU ,

Berita Terkait