Bersama Menantu Jokowi dan Pejabat Madina, Ance Lepas Kirab Hari Santri

| Senin, 22/10/2018 10:27 WIB
Bersama Menantu Jokowi dan Pejabat Madina, Ance Lepas Kirab Hari Santri Menantu Jokowi, Bobby Nasution menyalami Ketua DPW PKB Sumut Ance Selian disela kirab Hari Santri 2018 di Madina (dok PKB Sumut)

MADINA, RADARBANGSA.COM - Ketua DPW PKB Sumatera Utara, Ance Selian melepas kirab Hari Santri 2018 di kabupaten Mandailing Natal, Senin 22 Oktober 2018. Kirab tersebut digelar rutin setiap tahun sejak Hari Santri pertama kali ditetapkan oleh Presiden Joko Widodo, Oktober 2015 lalu.

Ribuan santri dari sejumlah pondok pesantren di Mandailing Natal kompak mengikuti kirab yang mengambil rute sejauh 1 kilometer dari Titi Kuning Dalan Lidang dan finis di Masjid Nur A’la, Panyabungan.

Ance mengatakan, NU dan PKB berterima kasih kepada Presiden Jokowi yang menetapkan 22 Oktober sebagai Hari Santri Nasional.

"Sejarah NU tidak bisa terpisahkan dari sejarah kemerdekaan Indonesia. Seperti diketahui, resolusi jihad merupakan sebuah resolusi untuk menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)," katanya di lokasi kirab.

Penetapan Hari Santri Nasional, lanjut Ance, bukan tanpa dasar sejarah. Berawal pada 22 Oktober 1945 ketika Rais Akbar NU KH Hasyim Asy`ari bersama para kiai besar NU lainnya menyerukan jihad fi sabilillah mempertahankan NKRI.

“Seruan jihad ini menjadi motor penggerak peristiwa 10 November 1945 yang kita peringati sebagai Hari Pahlawan. Oleh karenanya jangan ada penolakan terhadap penetapan Hari Santri Nasional," tutur dia.

Selain Ance, sejumlah Pengurus PWNU Sumut juga nampak hadir di tengah ribuan santri. Nampak juga Bupati dan Wakil Bupati Mandailing Natal serta menantu Presiden Joko Widodo, Bobby Nasution.

"Mandailing Natal merupakan tempat bersejarah di mana pendiri NU di Sumut bersemayam di sana. Itu sebabnya, peserta kirab akan memulai kirab dari daerah ini,” tukas Ance.

Tags : HAri santri , Ance Selian , PKB

Berita Terkait