Setelah Infrastruktur, Mendes Ingin Dana Desa untuk Pemberdayaan Masyarakat Desa

| Kamis, 25/10/2018 20:48 WIB
Setelah Infrastruktur, Mendes Ingin Dana Desa untuk Pemberdayaan Masyarakat Desa Presiden Jokowi didampingin Mendes Eko Sandjojo saat mengunjungi Desa Citarik Sukabumi, (Foto: kemendesa.go.id)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT), Eko Putro Sandjojo berharap desa yang sudah memiliki infrastruktur yang memadai untuk tidak memanfaatkan dana desa ke infrastruktur lagi.

"Dana desa diharapkan bisa diarahkan untuk pemberdayaan masyarakat dan pemberdayaan ekonomi desa," kata Menteri Eko Sandjojo di Jakarta, Rabu 24 Oktober 2018.

Menurut Eko, pemberdayaan masyarakat untuk menguatkan kapasitas sumber daya manusia dan ekonomi perdesaan. Hal ini guna terciptanya kemandirian desa.

"Inovasi dan ide pemberdayaan masyarakat yang sangat penting dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi di desa," jelasnya.

Sebelumnya, Menteri Eko menuturkan, pemerintah telah berhasil menurunkan kemiskinan salah satunya lewat program inovasi desa (PID).

"Kita optimistis dalam 7 tahun kedepan jumlah orang miskin di desa akan lebih kecil dari pada di kota dan jumlah angka stunting bisa mencapai hasil yang signifikan," tukasnya.

Tags : Dana Desa , Menteri Eko Sandjojo ,

Berita Terkait