PBNU Apresiasi Inisiatif PKB Bebaskan Eti

| Rabu, 07/11/2018 19:45 WIB
PBNU Apresiasi Inisiatif PKB Bebaskan Eti Ketua Pengurus harian Tanfidziyah PBNU, Robikin Emhas. (Dok Radarbangsa)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) mengapresiasi langkah yang dilakukan oleh Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar atau Cak Imin yang menginisiasi aksi solidaritas untuk membantu meringankan beban keluarga Eti binti Toyib, Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal Majalengka, Jawa Barat. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Ketua PBNU, Robikin Emhas.

"Menjura hormat atas upaya PKB bebaskan Eti Binti Toyib, TKI terancam hukuman mati di Arab Saudi. PKB bantu Rp 5 miliar dari kebutuhan bayar diyat Rp 20 miliar," kata Robikin melalui akun twitter pribadinya @robikinemhas, Rabu, 7 November 2018 pukul 17. 15 WIB.

Sebelumnya, Ketua Fraksi PKB Cucun Syamsurijal menyebut, Fraksi PKB telah mengumpulkan donasi sebesar Rp 5 miliar hingga 2 November 2018 silam. Sumbangan tersebut berasal dari anggota DPR RI Fraksi PKB, santri, simpatisan dan juga masyarakat umum.

“Sampai tanggal 2 November kemarin sudah ada Rp5 miliar. Itu untuk membantu saudara kita (Eti) agar bebas dari hukuman mati,” kata Cucun.

Cucun menegaskan, aksi solidaritas tersebut digalang PKB bersama jaringan santri. Seluruh dana yang terkumpul langsung diserah-terimakan melalui Duta Besar RI untuk Arab Saudi Agus Maftuh Abegebriel.

“Kami juga mengajak seluruh pihak untuk bahu membahu membantu Eti. Semoga aksi solidaritas PKB bisa mengetuk hati masyarakat yang lain untuk membantu,” ucapnya. 

Tags : PBNU , Eti Binti Toyib , TKI , PKB

Berita Terkait