Amien Rais Tokoh Paling Dikenal, Tapi Tak Berpengaruh

| Kamis, 15/11/2018 07:37 WIB
Amien Rais Tokoh Paling Dikenal, Tapi Tak Berpengaruh Ketua Dewan Kehormatan PAN Prof. Amien Rais (dok twitter @Official_PAN)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA meliris hasil survei tentang Ulama dan Efek Elektoralnya, Rabu 14 November 2018. Hasil survei ini menyoroti efek elektoral tokoh dan pemuka agama, salah satunya Amien Rais.

Peneliti LSI Ikrama Masloman berujar, Amien merupakan tokoh agama yang paling dikenal. Namun popularitas Amien tidak diikuti oleh pengaruhnya terhadap para pengikut.

Dari 1.200 responden, 83,1 persen mengaku mengenal Amien. Sebesar 57,2 persen diantaranya menyatakan suka dengan sosok Amien. Sementara yang menyatakan akan mendengarkan imbauan Amien hanya 9,4 persen.

"Popularitas Amien yang tinggi memang tidak sebanding dengan kekuatan pengaruhnya saat ini," ucap Ikrama saat rilis survei di kantor LSI, Rawamangun, Jakarta Timur.

Sementara itu, ada 5 ulama yang dikenal dan dipatuhi imbauannya, yaitu Ustadz Abdul Somad, Ustadz Arifin Ilham, Ustadz Yusuf Mansur, Abdullah Gymnastiar (AA Gym), dan Habib Rizieq Shihab.

Sedangkan ulama yang dihormati tapi kurang dikenal ada 16, lima diantaranya adalah Din Syamsudin, KH. Salahudin Wadih, Bachtiar Nasir, KH. Said Aqil Siroj dan KH. Mustafa Bisri.

Survei ini dilakukan pada 10-19 Oktober 2018 dengan metode Multistage Random dengan jumlah sampling sebanyak 1200 orang. Margin of error survei tersebut adalah 2,8 persen.

Tags : LSI Denny JA , Amien Rais , Survei

Berita Terkait