TKD dan Relawan se Jambi Gelar Konsolidasi Menangkan Jokowi

| Rabu, 12/12/2018 16:47 WIB
TKD dan Relawan se Jambi Gelar Konsolidasi Menangkan Jokowi Wakil Direktur Saksi TKN, Lukman Edy silaturrahim dengan awak media dalam rangka pra Rakerda dan konsolidasi TKD, Caleg dan relawan di Jambi (dok Radarbangsa)

JAMBI, RADARBANGSA.COM - Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo – KH. Ma’ruf Amin kembali mengagendakan pertemuan dan konsolidasi dengan Tim Kampanye Daerah (TKD), Caleg Koalisi Indonesia Kerja (KIK) dan relawan. Kali ini Provinsi Jambi menjadi target berikutnya yang sekaligus dirangkai dengan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) pada Minggu 16 Desember 2018 di Abadi Convention Centre, Kota Jambi.

Wakil Direktur Saksi TKN, Lukman Edy mengatakan, Rakerda dan konsolidasi di Jambi merupakan salah satu target pemenangan pasangan nomor urut 01 itu pada putaran Pilpres 2019 mendatang. Lukman memaparkan kepedulian Jokowi selama ini kepada Jambi sudah sangat baik, terutama terkait dengan penanganan masalah ketimpangayn penguasaan lahan pertanian.

"Semenjak era reformasi bergulir, baru era pemerintahan pak Jokowi yang mampu menunjukkan komitmen tegas terhadap penanganan masalah ketimpangan penguasaan lahan, kebakaran hutan dan penyelesaian konflik teritorial khususnya sektor kehutanan. Termasuk di jambi ini," kata Lukman saat jumpa pers pra Rakerda dan konsolidasi di Kota jambi, Rabu 12 Desember 2018.

Komitmen tegas tersebut tidak saja ditunjukkan dengan dikeluarkannya kebijakan dan reguluasi terkait, tetapi juga ditunjukkan dengan kerja nyata di lapangan. Terkait masalah ketimpangan panguasaan lahan, kata Lukman, Jokowi telah mengeluarkan kebijakan Reforma Agraria yang dilaksanakan dalam bentuk penerbitan sertifikat tanah gratis bagi masyarakat dan penetapan Tanah Objek Reforma Agraria (TORA).

Lukman juga memaparkan bahwa komitmen Jokowi membebaskan Jambi dari bencana asap sudah sangat baik dan diakui oleh dunia. Jambi sebagai satu- satunya provinsi di Indonesia yang memiliki 4 taman nasional, yaitu Taman Nasional Kerinci Seblat (TNKS), Taman Nasional Bukit Tiga Puluh (TNBT), Taman Nasional Bukit Dua Belas dan Taman Nasional Berbak Sembilang (TNB) saat ini tumbuh menjadi daerah yang ramah dengan sumberdaya alam yang melimpah.

“Prestasi-prestasi ini tentu tidak lepas dari tangan dingin pak Jokowi. Dengan kebijakan-kebijakannya, Jambi tidak lagi menjadi ladang asap saat kemarau, sehingga geliat perekonomian masyarakat menjadi baik dan tidak terganggu,” tegas Lukman.

Oleh karena itu, momentum Rakerda dan konsolidasi tersebut menjadi ajang yang sangat penting dilakukan agar seluruh TKD, Caleg dan juga relawan di seluruh pelosok Jambi membantu menyampaikan informasi, rekam jejak, visi dan misi serta prestasi Jokowi tersebut (door to door campaign), sekaligus meluruskan berbagai macam informasi hoaks kepada masyarakat.

Lukman menilai peran mereka sangat sentral dalam membantu pemenangan 01 dan mendorong bahwa seluruh tindakan dan kinerja Jokowi selama ini berwawasan hutan lestari serta tidak bertentangan dengan pertumbuhan ekonomi.

“Bagaimana pak Jokowi selama ini tetap mengelola ekonomi tetapi lingkungan kita juga lestari. Itu yang penting disampaikan kepada masyarakat,” imbuh Lukman.

Rakerda tersebut akan dihadiri langsung oleh Capres Joko Widodo dan Ketua TKN Erick Thohir. Selain Rakerda, Jokowi juga akan mengukuhkan TKD Jambi dan memberikan pengarahan kepada seluruh peserta yang hadir.

Jokowi juga akan menghadiri sejumlah acara kenegaraan selama berada di Jambi. Diantaranya Gowes bersama 1000 anggota komunitas sepeda di Car Free Day Kota Jambi, dilanjutkan lari santai bersama 2000 warga, silaturrahim dengan pegiat panjat tebing dan dialog dengan pengusaha serta pecinta kopi di Ellosapa, Perhutanan Sosial, pertemuan dengan Pendamping Desa dan PKH, serta pembagian 10.000 Sertifikat Tanah kepada masyarakat Jambi.

Tags : Jokowi , Rakerda , TKD , Jambi