Putra Mahkota Arab Saudi Sebut Indonesia Beruntung Punya Jokowi

| Senin, 15/04/2019 13:41 WIB
Putra Mahkota Arab Saudi Sebut Indonesia Beruntung Punya Jokowi Presiden Joko Widodo bersama keluarga didampingi Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman usai memasuki bagian dalam Kabah (dok IG @jokowi)

ARAB SAUDI, RADARBANGSA.COM - Kunjungan Presiden Indonesia Joko Widodo (Jokowi) ke Arab Saudi tidak hanya disambut hangat Raja Salman, namun juga sang Putra Mahkota, Mohammed bin Salman (MBS).

Dilansir dari Antara, Jokowi melakukan dengan pertemuan dengan MBS di Istana Putra Mahkota Riyadh Minggu malam 14 April 2019. Dalam kesempatan tersebut MBS menyebut Jokowi sebagai sosok pemimpin yang maju.

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi yang turut mendampingi Presiden Jokowi menjelaskan, pertemuan itu berlangsung dalam suasana yang cair dan penuh kehangatan.

Disampaikan Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin, MBS menghargai stabilitas politik dan pertumbuhan ekonomi di Indonesia.

"Indonesia dinilai beruntung mempunyai pemimpin yang jelas dan maju," ujar Bey. Selain pertemuan, MBS juga menjamu Presiden Jokowi dalam acara makan malam.

Dalam pertemuan tersebut, putra mahkota 33 tahun itu juga menyampaikan Riyadh memutuskan untuk menambah kembali kuota haji sebanyak 10.000 orang bagi Indonesia.

Turut mendampingi Presiden dalam pertemuan bilateral tersebut, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, dan Duta Besar Indonesia untuk Kerajaan Arab Saudi Agus Maftuh Abegebriel.

Tags : Jokowi , Arab Saudi , Raja Salman