Hanya Unggul 1 Suara, Caleg PKB Kota Kupang Lolos DPRD

| Jum'at, 10/05/2019 19:05 WIB
Hanya Unggul 1 Suara, Caleg PKB Kota Kupang Lolos DPRD Logo Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). (Dok PKB)

KUPANG, RADARBANGSA.COM - PKB Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur berhasil mendapatkan satu fraksi di DPRD Kota setelah menghantarkan kadernya di 4 dapil dengan masing-masing satu kursi.

Diantara yang lolos adalah Theodora Ewalde Taek di Dapil Kelapa Lima-Kota Lama, Domi Taosu di Dapil Maulafa, Anatji Ratu Kitu di Dapil Kota Raja dan Roni Lotu di Dapil Oebobo.

Dari keempat kader PKB yang lolos ke DPRD Kota tersebut, yang menarik adalah Roni Lotu di Dapil Oebobo. Ia lolos hanya berbeda satu suara dengan caleg dari Partai Hanura.

Berdasarkan hasil rekapitulasi perolehan suara di tingkat kecamatan Oebobo, PKB berhasil meraih suara sebanyak 2.628 suara. Sementara suata partai dan Caleg Hanura 2.627 suara.

Rusdy Maga, saksi dari PKB menjelaskan, di Dapil Oebobo, akumulasi suara PKB hanya unggul di Kelurahan Liliba dan Oebufu. Sementara Hanura unggul di 5 kelurahan lainnya yakni TDM, Kayu Putih, Oetete, Fatulili dan Oebobo.

"Selama pleno rekapitulasi di tingkat kecamatan, perolehan suara dua partai ini cukup ketat. Tapi hasil akhirnya, PKB menang 1 suara," sebut Rusdy dikutip dari kumparan, 10 Mei 2019.

Tags : PKB , Cak Imin ,