Lolos Senayan, Kadafi Dapat Ucapan Selamat dari Presiden Jokowi

| Minggu, 26/05/2019 03:16 WIB
Lolos Senayan, Kadafi Dapat Ucapan Selamat dari Presiden Jokowi Presiden Jokowi hadiri buka bersama dengan Pengurus Kadin Pusat dan Daerah di Jakarta (foto: Istimewa)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Keluarga Besar Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) menggelar buka puasa bersama dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Ballroom The Sultan & Resort Jakarta, Jumat 24 Mei 2019.

Presiden Jokowi tiba dilokasi didampinggi beberapa menteri Kabinet Kerja diantaranya Menteri Perdagangan (Mendag) Enggartiasto Lukita, Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani dan Menteri Sekretaris Kabinet (Menseskab) Pramono Anung.

Acara tersebut dibalut dengan tema `Puasa untuk Kesatuan & Cinta Tanah Air` turut dihadiri sekitar 1000 tamu undangan terdiri dari pengurus KADIN se-indonesia hingga ratusan anak yatim.

Dalam sambutannya, Ketua Umum KADIN Rosan P Roeslani menyampaikan selamat kepada Jokowi yang telah mendapatkan kepercayaan dari masyarakat Indonesia untuk memimpin 5 tahun kedepan.

Dalam acara ramah tamah antara Presiden Jokowi dan Pengurus KADIN Pusat dan Ketum KADIN Propinsi se-Indonesia, ada yang istimewa ketika Presiden berjabat tangan dengan Ketua Umum KADIN Propinsi lampung, Muhammad Kadafi.

Ketua Umum KADIN tingkat propinsi termuda se-Indonesia itu mendapat ucapan selamat dari Presiden Jokowi karena pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019 ikut melenggang ke Senayan dari Dapil Lampung I.

"Selamat bertugas di Parlemen, Pak Kadafi, meski sudah di Senayan jangan dilupakan burung kicaunya," seloroh Presiden pada Kadafi.

Diketahui, Muhammad Kadafi merupakan Ketua Hobby Burung Kicau Indonesia, yang sebelumnya 2018 menggelar lomba burung kicau Piala Presiden Cup di Istana Kepresiden Bogor, dan pada 2019 menggelar Piala Presiden Cup yang kedua di Parkir Timur Senayan.

Ia juga terpilih sebagai anggota DPR RI 2019 dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) nomor urut 2 Dapil Lampung I yang meliputi Kota Bandar Lampung, Kota Metro, Pesawaran, Pringsewu, Lampung Selatan, Tanggamus, Pesisir Barat dan Lampung Barat.

Tags : Kadin Indonesia , Muhammad Kadafi , Jokowi , DPR ,

Berita Terkait