Menhub Minta Masyarakat Tak Berhenti di Bahu Jalan Tol

| Minggu, 09/06/2019 14:52 WIB
Menhub Minta Masyarakat Tak Berhenti di Bahu Jalan Tol Budi Karya Sumadi (Menteri Perhubungan RI).

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi menghimbau kepada para pemudik agar tidak menggunakan bahu jalan tol karena dapat menyebabkan terjadinya kecelakaan.

“Kami menghimbau kepada masyarakat untuk tidak berhenti di bahu jalan tol, apabila tidak dalam kondisi darurat,” kata Menhub Budi Karya Sumadi dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Minggu 9 Juni 2019.

Jika para pemudik ingin beristirahat, lanjut Menhub, bisa keluar ke kota-kota terdekat di sepanjang jalur utara.

Menurut Menhub, Sabtu-Minggu diprediksi menjadi puncak arus balik. Bahkan pada Sabtu 8 Juni 2019 kemarin Sudah terjadi lonjakan kendaraan yang cukup signifikan. 

“Kita sarankan sebagai salah satu langkah menajemen lalu lintas di jalan tol, rest area menjadi tempat berhenti emergency saja,” tukasnya.

Tags : Mudik Lebaran ,