Menpora Dorong Djarum Tetap Support Bulutangkis Indonesia

| Senin, 09/09/2019 14:38 WIB
Menpora Dorong Djarum Tetap Support Bulutangkis Indonesia Menpora Imam Nahrawi menerima kunjungan juara dunia Badminton dan Para-Badminton serta pelayih dan official di gedung Kemenpora (dok IG @nahrawi_imam)

BANJARMASIN, RADARBANGSA.COM - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi, meminta Djarum Foundation dan pihak-pihak swasta lain untuk tetap terlibat dalam pembangunan olahraga di Indonesia.

"Saya pikir ini menjadi support kita kepada Djarum dan seluruh sponsor, atau donatur, atau bahkan bapak asuh untuk terus membantu olahraga Tanah Air," ucap Imam Nahrawi saat menghadiri pembukaan Haornas 2019 di Banjarmasin, Minggu 8 September 2019.

Menurut Imam, pemerintah pusat dan pemerintah daerah tidak cukup bekerja sendiri, harus di-supportdan harus ada partisipasi publik yang kuat.

Pria kelahiran Bangkalan, Madura itu sebelumnya juga menegaskan bahwa audisi umum pencarian bakat bulutangkis PB Djarum bukanlah praktik ekploitasi anak.

Karena itu, Imam berharap program pencarian bibit alet-atlet berbakat itu bisa terus berlanjut demi menyokong prestasi Indonesia di kancah internasional.

Tahun 2019 menjadi tahun terakhir pencarian pemain bulu tangkis lewat Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulu Tangkis milik klub PB Djarum. Hal tersebut dikonfirmasi oleh Program Director Bakti Olahraga Djarum Foundation, Yoppy Rosimin, Sabtu 7 September 2019.

"Kemudian pada audisi kali ini juga saya sampaikan sebagai ajang untuk pamit sementara waktu, karena di tahun 2020 kita memutuskan untuk menghentikan audisi umum. Memang ini disayangkan banyak pihak, tetapi demi kebaikan bersama kita hentikan dulu, biar reda dulu, dan masing-masing pihak agar bisa berpikir dengan baik," jelas Yoppy seperti dilansir dari pbdjarum.org, Sabtu 7 September 2019.

Tags : Imam Nahrawi , Bulutangkis , PB Djarum , KPAI

Berita Terkait