Dembele Jadi `Rebutan` Arsenal dan Atletico Madrid

| Kamis, 29/03/2018 09:01 WIB
Dembele Jadi `Rebutan` Arsenal dan Atletico Madrid Ousmane Dembele (Barcelona). (Foto: gilabola.com)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Atletico Madrid dikabarkan siap bersaing dengan Arsenal untuk menggaet penyerang Barcelona, Ousmane Dembele. Padahal, sang pemain baru saja hijrah ke Camp Nou pada bursa musim panas lalu.

Penampilannya di Barca sedikit terganggu karena faktor cedera, sehingga membuatnya kurang berkontribusi bagi raksasa Catalan itu. Hingga pekan terakhir sebelum jeda laga internasional, Dembele baru mencatat 13 kali tampil setelah berjuang menyembuhkan cedera hamstring yang dideritanya selama hampir empat bulan.

Selain Atletico, Arsenal juga tengah berusaha untuk mendaratkan Ousmane Dembele ke Emirates Stadium. Menurut kabar yang dilansir Dailystar menyebutkan bahwa Dembele akan bereuni dengan Pierre-Emerick Aubameyang di Arsenal.

Namun menurut kabar yang dilansir media Spanyol menyebutkan bahwa Atletico Madrid mengincar pemain timnas Prancis tersebut dikarenakan kompatriotnya, Antoine Griezmann disinyalir akan hengkang musim panas ini.

Juru taktik Barcelona, Ernesto Valverde dikabarkan inginkan eks bintang Real Sociedad tersebut untuk melengkapi trio penyerangnya yang saat ini baru dihuni Lionel Messi dan Luis Suarez.

Tags : Ousmane Dembele , Atletico Madrid , Arsenal

Berita Terkait