Performa Mulai Stabil, Transfer Manchester United Jitu?

| Jum'at, 06/03/2020 18:00 WIB
Performa Mulai Stabil, Transfer Manchester United Jitu? Bruno Fernandes (Manchester United). (Foto: twitter @ManUtd_ID)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Penampilan klub Premier League, Manchester United mulai stabil beberapa pertandingan terakhir. Pasukan Ole Gunnar Solksjaer ini baru saja menyingkirkan Derby County 3-0 dalam laga babak kelima Piala FA, Jumat, 6 Maret 2020 dinihari WIB.

Berkat kemenangan tersebut, Setan Merah merebut tiket ke babak perempat final Piala FA. Namun, sorotan dilayangkan pada performa dua pemain baru United Bruno Fernandes dan Odion Ighalo.

Nama terakhir menjadi bintang MU dengan mencetak dua gol, satu gol lagi disumbangkan Luke Shaw. Penampilan kedua pemain baru yang didatangkan United pada Januari lalu memang mendongkrak permainan Setan Merah.

Peningkatan performa ini dinilai berkat transfer jitu yang dilakukan manajemen MU. Mereka bisa mendatangkan pemain sesuai kebutuhan tim sehingga mempengaruhi penampilan United pasca Januari lalu.

Perlahan penampilan MU mulai membaik dan kembali ke trek. Meskipun peluang menjuarai EPL sudah tertutup, tapi mereka masih berpeluang untuk melaju di dua kompetisi yakni Piala FA dan Liga Europa.

Selain itu, harapan untuk lolos ke liga champions musim depan juga masih terbuka. Saat ini, United terpaut tiga poin dari peringkat keempat klasemen sementara Premier League.

Tags : Manchester United , Premier League