Liga Europa: Arsenal Menang, Rotasi Mikel Arteta Berbuah Manis

| Jum'at, 07/10/2022 17:01 WIB
Liga Europa: Arsenal Menang, Rotasi Mikel Arteta Berbuah Manis Mikel Arteta (Manajer Arsenal FC). (Foto: twitter @sukanzcom)

RADARBANGSA.COM - Arsenal sukses meraih kemenangan meyakinkan di Liga Europa, Jumat, 7 Oktober 2022. Menjamu Bodo/Glimt di Emirates Stadium, Granit Xhaka dkk menang telak 3-0.

Kemenangan tersebut membuat sang manajer, Mikel Arteta puas. Eksperimennya melakukan rotasi skuad berbuah manis.

Kemenangan atas Bodo/Glimt ini memperpanjang catatan apik The Gunners dengan total 9 kemenangan dari 10 pertandingan sejauh ini. Arteta tahu hasil ini terasa memuaskan karena dia memulai laga dengan starting XI yang tidak biasa.

"Saya harus menegaskan bahwa sulit memenangi setiap pertandingan dan bahwa apa yang kami lakukan hari ini adalah dengan membuat banyak pergantian pemain dan memberi kesempatan main pada mereka yang layak mendapatkannya," kata Arteta.

"Jadi, saya sangat puas dengan hasil ini. Kami bisa mencetak gol dan mengamankan clean sheet. Namun, saya pun menyadari ada banyak hal yang bisa kami lakukan dengan lebih baik."

Merotasi skuad dan tetap meraih kemenangan adalah bukti nyata perkembangan Arsenal di bawah Arteta. Bahkan, dia bisa memainkan sejumlah pemain inti di pertengahan babak kedua untuk menyiapkan fisik mereka menjelang duel alot di liga akhir pekan ini.

"Sebagian dari mereka belum mendapatkan banyak menit bermain dan kita bisa melihat bahwa mereka mulai kelelahan," tuturnya.

Tags : Liga Europa , Arsenal , Bodo , Mikel Arteta , Rotasi

Berita Terkait