Indonesia Lobi Korsel Buka Kembali Penerbangan ke Bali

| Selasa, 22/03/2022 18:03 WIB
Indonesia Lobi Korsel Buka Kembali Penerbangan ke Bali Gili Trawangan, Lombok, NTB. (Foto: Istimewa)

RADARBANGSA.COM - Pemerintah Indonesia tengah bernegoisasi dengan Pemerintah Korea Selatan (Korsel) untuk membuka kembali rute penerbangan mereka ke Bali.

“Saya ingin menginformasikan bahwa Bali telah dibuka kembali untuk wisatawan asing, oleh karena itu saya mendorong maskapai Republik Korea (Korsel) dapat melakukan penerbangan kembali ke Denpasar-Bali,” kata Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat melakukan pertemuan bilateral dengan Wakil Menteri Agraria, Infrastruktur dan Transportasi Republik Korea (Korea Selatan) Yun Seong-Won, Senin 21 Maret 2022.

Menurut data Badan Pusat Statistik, kunjungan wisatawan Korea Selatan ke Indonesia sepanjang tahun 2017 - 2019 mencapai 423.191 pengunjung per tahunnya. Sayangnya memasuki periode pandemi, kunjungan wisatawan turun menjadi 69.997 pengunjung saja di tahun 2020.

Di mata turis Korsel, Bali merupakan destinasi wisata yang indah, ini terbukti lewat beberapa pelaku indutsri hiburan Korea yang kerap mengadakan syuting di Bali. Selain bali beberapa destinasi favorit yang biasa digunakan untuk syuting film adalah Gili Trawangan di Nusa Tenggara Barat dan Pulau Komodo.

Beberapa reality show ataupun serial film yang melibatkan Indonesia ini adalah Youn`s Kitchen, Law of the Jungle,  Battle Trip, dan Running Man.

Tags : korsel , bali , running man

Berita Terkait