Ke Banten, Cak Imin Orasi Ilmiah di Depan 900 Wisudawan Untirta

| Rabu, 21/03/2018 07:43 WIB
Ke Banten, Cak Imin Orasi Ilmiah di Depan 900 Wisudawan Untirta Wisudawan dan wisudawati Untirta bersiap mendengarkan orasi ilmiah Cak Imin (dok PKB)

BANTEN, RADARBANGSA.COM - Tokoh nasional A Muhaimin Iskandar hari ini akan menyampaikan orasi ilmiah di Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Serang Banten, Rabu 21 Maret 2018.

Orasi tersebut bertepatan dengan pelaksanaan Wisuda Diploma III ke 34, Sarjana ke 45, dan Pascasarjana ke 22 kampus yang bertempat di The Royal Krakatau Hotel, Banten.

Dalam kesempatan itu, pria yang akrab disapa Cak Imin ini akan menyampaikan orasi ilmiah bertema “Merawat Kebhinekaan dalam Menjaga Keutuhan NKRI”.

Cak Imin akan memaparkan betapa pentingnya kebhinekaan tersebut di depan 900 wisudawan dan wisudawati dari 6 Fakultas dan 1 Pascasarjana Untirta.

Usai menyampaikan orasi ilmiah, Cak Imin lalu akan menghadiri tahlil dan doa untuk bangsa bersama sesepuh ulama Banten, Abuya KH Muhtadi Dimyati di Cidahu, Pandeglang.

Di lokasi ini Cak Imin juga akan melaunching Program Cerdaskan Yatim di SMP Tahfizul Quran al-Badar 2.

Tags : Cak Imin , Abuya Muhtadi , Untirta

Berita Terkait