Berkunjung ke Barru, Amure Sosialisasikan Cak Imin

| Rabu, 28/03/2018 21:22 WIB
Berkunjung ke Barru, Amure Sosialisasikan Cak Imin AMURE, Andi Muawiyah Ramli, Cak Imin

BARRU, RADARBANGSA.COM - Bakal Calon Legislatif (Caleg) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) DPR RI, Daerah Pemilihan Sulawesi Selatan II  Andi Muawiyah Ramli atau Amure bersilaturahim dengan masyarakat Dusun Battoa, Desa Bojo, Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan, Rabu 28 Maret 2018.

Amure yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Syuro DPP PKB ini, dalam kunjungan kali ini, menjelaskan bahwa ada desakan para kader PKB dan para ulama agar Muahaimin Iskandar atau Cak Imin maju sebagai Calon Wakil Presiden (Cawapres) pada Pilpres 2019.

Mendengar penjelasan Amure, masyarakat Barru sangat antusias dan pemberi dukungan kepada Cak Imin, "Masyarakat sangat mendukung, karena bagi mereka Cak Imin merupakan tokoh yang sangat memperhatikan dan memperjuangkan segala bentuk aspirasi dan kebutuhan masyarakat. Baik dalam bidang pertanian, nelayan, pegawai atau pun semua komponen masyarakat," jelas Amure.

Mantan Anggota DPR RI Fraksi PKB Dapil Gresik dan Lamongan Provinsi Jawa Timur ini, oleh masyarkat Barru diharapkan terpilih kembali menjadi angota DPR RI 2019 mewakili Sulsel. Karena Andi Muawiyah Ramly merupakan aset Sulsel yang telah berjasa sebagai satu-satunya putra bugis yang turut mendirikan partai sebesar PKB.

Tags : Cak Imin , AMURE , SULSEL

Berita Terkait