Antarkan 5 Kadernya di DPRD Kaltim, Gus Muhaimin: Selamat Berjuang Para Lebah Parlemen

| Senin, 02/09/2019 19:24 WIB
Antarkan 5 Kadernya di DPRD Kaltim, Gus Muhaimin: Selamat Berjuang Para Lebah Parlemen Enam kader PKB yang terpilih menjadi Anggota DPRD Kaltim (foto: Istimewa)

SAMARINDA, RADARBANGSA.COM - Sebanyak 55 Wakil rakyat terpilih dilantik menjadi Anggota DPRD Kalimantan Timur di Gedung DPRD Kaltim, Samarinda, Senin 2 September 2019.

Golkar menjadi partai pemenang di Pileg Kaltim ini yakni menghantarkan 12 kadernya, disusul oleh PDI Perjuangan dengan 11 kursi dan Gerindra 8 dengan 8 Kursi.

Sementara PKB dan PAN menghartarkan jagoannya masing-masing 5 kursi. Disusul oleh PPP dan PKS dengan 4 kursi, Partai Demokrat dengan 3, Nasdem dengan 2, dan Hanura dengan 1 kursi.

Untuk diketahui, kader PKB yang resmi dilantik menjadi DPRD Kalimantan Timur adalah Syafrudin, Yenny Evaliana, Sutomo Jabir, Puji Hartadi dan Jahidin.

“Selamat berjuang para #lebahparlemen Kalimantan Timur. Jadilah anggota DPRD KALTIM yang selalu bermanfaat buat rakyat,” kata Ketua Umum DPP PKB Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus Muhaimin melalui page facebooknya sebagaimana dilihat radarbangsa.

Tags : PKB , Gus Muhaimin , DPRD Kaltim ,