Jajaki Kerjasama dengan Unes, Febby Ingin Kader PKB dan Kepala Desa Kuliah

| Jum'at, 13/09/2019 16:49 WIB
Jajaki Kerjasama dengan Unes, Febby Ingin Kader PKB dan Kepala Desa Kuliah Ketua DPW PKB Sumbar, Febby Dt Bangso (kanan) bertemu dengan Rektor Unes, Otong Rosadi (dok IG @febbydtbangso)

PADANG, RADARBANGSA.COM - Ketua DPW Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Sumatera Barat (Sumbar), Febby Dt. Bangso menjajaki kerjasama dengan Universitas Eka Sakti (Unes), Kota Padang, Jumat 13 September 2019.

Dalam kesempatan itu, Febby secara langsung menemui Rektor Universitas Eka Sakti, Otong Rosadi, perihal kerjasama khusus bagi kader PKB yang ingin melanjutkan kuliah.

“Saya bertemu dengan pak Rektor (Otong Rosadi) dalam rangka penjajakan kerjasama untuk kader PKB yang ingin melanjutkan pendidikan S2 dan menyelesaikan S1 nya bagi yang belum selesai,” kata Febby di Kota Padang.

Kerjasama ini, kata Febby, sengaja dia gaungkan sebagai bentuk tindak lanjut program Presiden dan Wapres terpilih membangun kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) yang maju dan unggul.

Tak hanya bagi kader PKB, Febby juga juga sempat membicarakan kepada pihak yayasan agar Walinagari dan Kepala Desa bisa diberikan kesempatan dan biaya khusus agar mereka juga bisa kuliah.

“Tentu nantinya hasil Perdes, penggunaan dan pengawasan dana desa lebih berkualitas. Saya juga minta Unes membuat model nagari atau desa sadar hukum,” terang Febby.

Di kesempatan yang sama, Otong Rosadi juga menyampaikan aspirasi kepada Febby perihal beasiswa Bidik Misi yang dinilai masih minim diterima mahasiswanya.

“Pak Rektor mengeluhkan minimnya Unes menerima beasiswa bidik misi dari L2DIKTI X Padang dan adanya dugaan PTN yang menerima mahasiswa melampaui batas, segala masukan pak rektor insyaallah saya sampaikan kepada pemegang kebijakan,” tukas Febby.

Tags : PKB , Unes , Padang , Febby