Raih Penghargaan JDIHN Award 2019, Kemnaker: Ini Motivasi Sajikan Informasi Hukum Ketenagakerjaan

| Jum'at, 20/09/2019 22:01 WIB
Raih Penghargaan JDIHN Award 2019, Kemnaker: Ini Motivasi Sajikan Informasi Hukum Ketenagakerjaan Kemnaker raih penghargaan JDIHN Award 2019 (foto: kemnakerRI)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Kepala Badan Perencanaan dan Pengembangan Ketenagakerjaan (Kemnaker RI) Tri Retno Isnaningsih mengungkapkan, penghargaan Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH) Award Tahun 2019 menjadi catatan prestasi bagi jajarannya untuk konsisten menyajikan informasi yang cepat dan akurat.

“Kami menyambut positif atas penghargaan JDIHN Award 2019 ini,” kata Kabarenbang Kembaker RI, Tri Retno Isnaningsih dalam rilisnya, Kamis 19 September 2019.

Menurut Tri Retno, JDIHN Award 2019 merupakan bentuk motivasi untuk mendorong pemberian informasi hukum secara cepat dan akurat yang berbasis data informasi dan dokumen hukum.

“Terima kasih kepada seluruh pegawai dan masyarakat umum yang terus memanfaatkan dan menggunakan JDIH Kemnaker untuk mencari informasi hukum dan perundang-undangan terkait ketenagakerjaan,” tambahnya.

Kepala Biro Hukum Kemnaker, Budiman seraya menambahkan, JDIH Kemnaker merupakan wadah pendayagunaan bersama atas dokumen secara tertib, terpadu serta berkesinambungan.

Kita ingin JDIH Kemnaker bisa menciptakan dokumentasi dan informasi hukum yang terintegrasi di berbagai unit satuan kerja di lingkungan Kemnaker.

Tags : Kemnaker , JDIHN Award ,