BMKG Prediksi Hujan Guyur Maluku Pasca Diguncang Gempa

| Jum'at, 27/09/2019 22:41 WIB
BMKG Prediksi Hujan Guyur Maluku Pasca Diguncang Gempa Gempa di Provinsi Maluku meruntuhkan sebuah bangunan tempat tinggal warga. (Dok BNPB)

AMBON, RADARBANGSA.COM - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis prakiraan cuaca untuk daerah Maluku pasca diguncang gempa Magnitudo 6,8 pada Kamis, 26 September 2019 lalu.

Dalam rilis yang diterima redaksi Radarbangsa, hujan dengan intensitas ringan hingga lebat diprediksi bakal mengguyur Maluku.

“Peringatan Dini Cuaca Maluku tgl. 28 September 2019, pkl. 00.20 WIT. Berpotensi terjadi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat pada pukul 00.30 WIT,” demikian rilis BMKG, Jumat 28 September 2019.

Adapun wilayah yang diperkirakan bakal diguyur hujan adalah Kab.Maluku Tengah, Kec.: Masohi, Amahai, Teluk Elpaputih, Teon nila serua dan sekitarnya.

“Kondisi ini diperkirakan dapat berlangsung hingga pkl. 02.30 WIT,” tutup BMKG.

Sebelumnya, gempa bumi dengan magnitude 6.8 mengguncang wilayah Maluku pada Kamis, 26 September 2019, pukul 06.46 WIB.

BMKG merilis parameter gempa terjadi pada 40 km timur laut Ambon–Maluku dengan kedalaman 10 km.

BPBD Provinsi Maluku mencatat, pada Kamis malam, korban meninggal sebanyak 23 orang. Selanjutnya dimutakhirkan menjadi 19 korban jowa pada Jumat, 27 September 2019.

Korban meninggal dunia paling banyak diidentifikasi di Kabupaten Maluku Tengah. Selain itu, ada pula di Kota Ambon dan Kabupaten Seram Bagian Barat.

Tags : Gempa , Maluku , Ambon , BMKG