Jelang Ramadhan, Menag Imbau Terawih dan Tadarus di Rumah

| Selasa, 07/04/2020 18:32 WIB
Jelang Ramadhan, Menag Imbau Terawih dan Tadarus di Rumah Menteri Agama Fachrul Razi (foto: kemenag)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Dalam rangka mencegah meluasnya penyebaran virus corona atau covid-19, Menteri Agama Fachrul Razi mengimbau umat muslim di Indonesia untuk melakukan tarawih dan tadarus di rumah selama Ramadan. Imbauan Menag ini tertuang dalam Surat Edaran Nomor 6 Tahun 2020.

“Salat Tarawih cukup dilakukan secara individual atau berjemaah bersama keluarga inti di rumah,” ujar Menag Fachrul di Jakarta, Senin 6 April 2020.

Menag menjelaskan, Surat Edaran itu dimaksudkan untuk memberikan panduan beribadah yang sejalan dengan Syariat Islam sekaligus mencegah, mengurangi penyebaran, dan melindungi pegawai serta masyarakat muslim di Indonesia dari risiko Covid-19.

Sama halnya dengan tarawih, ibadah seperti tilawah dan tadarus Al-Qur’an juga diharapkan Menag dapat dilaksanakan di rumah masing-masing saja.

“Tilawah atau tadarus Al-Qur’an dilakukan di rumah masing-masing berdasarkan perintah Rasulullah SAW untuk menyinari rumah dengan tilawah Al-Qur’an,” imbuhnya.

Tags : Virus Corona , Covid19 , ramadhan , terawih

Berita Terkait