Wapres Maruf Amin Sebut Covid-19 Beri Hikmah Percepatan Reformasi Birokrasi

| Senin, 29/06/2020 21:15 WIB
Wapres Maruf Amin Sebut Covid-19 Beri Hikmah Percepatan Reformasi Birokrasi KH Maruf Amin (Wakil Presiden RI). (Foto: twitter @Kiyai_MarufAmin)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Wakil Presiden KH Ma`ruf Amin mengatakan bahwa pandemi Covid-19 memberikan hikmah terhadap keberlangsungan reformasi birokrasi pemerintahan. Menurutnya, pemberlakuan kebijakan bekerja dari rumah memaksa aparatur sipil negara (ASN) untuk beradaptasi dan berinovasi agar kinerjanya tetap optimal.

"Di belakang cobaan tersebut, ternyata juga memberikan hikmah yang baik. Sejak awal pandemi ASN sudah dituntut untuk menyesuaikan dan lemakukan cara kerja baru dengan menerapkan from home, dengan tetap bekerja dai rumah secara produktif," kata Kiai Ma`ruf saat memimpin rapat Komite Pengarah Reformasi Birokrasi Nasional (KPBRN) dari rumah dinas Wapres di Jakarta, Senin, 29 Juni 2020.

Diungkapkannya, selama pemberlakuan kebijakan bekerja dari rumah, pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi secara optimal menjadi tantangan yang dihadapi dalam tata kelola pemerintahan. Penyelenggaraan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) juga menjadi suatu hal yang harus segera dicapai dan diterapkan di seluruh institusi pemerintahan, baik kementerian, lembaga pemerintah non-kementerian, hingga di tingkat pemerintah daerah.

"Percepatan penerapan birokrasi digital melalui SPBE harus terus ditingkatkan. Birokrasi digital ini juga perlu didukung oleh kepemimpinan digital, SDM berwawasan digital, infrastruktur digital, serta aturan pendukungnya," papar Kiai Ma`ruf.

Selain itu, lanjutnya, keberhasilan reformasi birokrasi juga harus didukung oleh profesionalisme ASN lewat manajemen yang baik. Untuk itu, Wapres meminta formulasi tata kelola ASN untuk reformasi birokrasi segera diselesaikan.

Tags : Wapres , Maruf Amin , ASN , Reformasi Birokrasi , COVID-19