KARSA Komitmen Sejahterakan Petani Lamongan

| Rabu, 16/09/2020 20:01 WIB
KARSA Komitmen Sejahterakan Petani Lamongan JAMMAS (foto: istimewa)

LAMONGAN, RADARBANGSA.COM - Pertanian yang meliputi tanaman pangan, hortikultura, perkebunan, peternakan dan perikanan merupakan penymbang kontribusi terbesar Kabupaten Lamongan. Sektor pertanian merupakan pendorong utama perekomian di Kabupaten Lamongan. Kontribusi Pertanian terhadap Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) sebesar 39 trilIun lebih atau sebesar 33,86 persen. Sektor pertanian juga menyerap tenaga kerja terbesar di Kab. Lamongan.

Potensi yang besar ini berbanding terbalik dengan tingkat kesejahteraan petani. Dalam 5 tahun terakhir produktifitas pertanian menurun. Ha ini disebabkan karena minimnya investasi dalam sektor pertanian baik untuk infra struktur pertanian maupun peningkatan sumberdaya buruh tani dan pertanian di Lamongan.

Pasangan calon bupati dan wakil Bupati Lamongan KARSA (Kartika Hidayati-Saim), berkomitmen mensejahterakan petani. Komitmen itu diwujudkan dengan mengembangkan infrastruktur pertanian, modernisasi sarana dan alat akat pertanian, peningkatan penggunaaan bibit/benih unggul, peningkatan kualitas sumber daya buruh tani, peternakan dan perikanan.

Keunggulan potensi pertanian di Kabupaten Lamongan harus terus dijaga. Sebab pertanian terbukti menjadi sektor yang palibg bertahan dan resilien pada era COVID-19 ini. Saat sektor jasa, industri manufaktur, perhotelan dan industri olahan menurun, sektor pertanian mampu tetap tumbuh dan memberikan kontribusi yang besar terhadap pertumbuhan ekonomi kita.

"Kami, Pasangan KARSA berkomitmen untuk mengembangkan industri-industri olahan berbasis komoditas pertanian. Meningkatkan pendapatan kaum Tani dan juga membuka akses pasar terhadap komoditas-komoditas pertanian unggulan Kab. Lamongan," Kartika di Lamongan, Rabu 16 September 2020.

Senafas dengan komitmen pasangan KARSA, Kartika Hidayati-Saim, Jaringan Menuju Masyarakat Sejahtera (JAMMAS) dan Gerbang Tani siap memberikan support dan dukungan terhadap Kemenangan dan kepemimpinan pasangan KARSA di Lamongan.

Acara penen raya bibit Nutri Zinc merupakan tonggak kebangkitan petani kab Lamongan serta momentum deklarasi orientasi baru pertanian di Kab Lamongan.

Padi Nutri Zinc merupakan varietas unggul baru (VUB) padi biofortifikasi Inpari IR Nutri Zinc yang memiliki kandungan Zn 6 persen lebih tinggi daripada Ciherang. Padi ini telah diproduksi dan dikembangka oleh Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian (Balitbangtan) Kementan melalui Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) kementrian pertanian Republim Indonesia. Kandungan nutrisi merupakan aspek penting padi varietas ini.

Dimana Selama ini masyarakat mengkonsumsi beras tanpa memperhatikan kelengkapan gizi. Kekurangan gizi Zn juga menjadi salah satu faktor penyebab kekerdilan atau stunting di masyarakat. Dengan pengembangan dan budi daya varitas padi ini diharapakan masyarakat tidak kesusahan bibit sekaligus dapat mengatasi masalah stunting. Inilah orintasi baru pertanin di Kabupaten Lamongan yang menjadi komitemn pasangan KARSA. 

Tags : KARSA , PKB , PDIP , Lamongan , Pilkada

Berita Terkait