Kemenag Lakukan Verifikasi Ratusan Proposal Bantuan Pesantren

| Selasa, 07/09/2021 18:48 WIB
Kemenag Lakukan Verifikasi Ratusan Proposal Bantuan Pesantren Gedung Kementerian Agama (foto: istimewa)

RADARBANGSA.COM - Direktorat Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren (PD Pontren) Kementerian Agama (Kemenag) melakukan verifikasi dan validasi (verval) 295 Proposal Bantuan Pesantren Wilayah Perbatasan Negara.

PD Pontren, Waryono mengatakan, setiap proposal pengajuan bantuan yang masuk diperiksa dan dicermati. Verval ini, katanya dilakukan demi terselenggaranya akuntabilitas, transparansi, serta tertib administrasi dalam pengajuan, penyaluran, serta pelaporan pertanggungjawaban penggunaan bantuan keuangan pesantren di wilayah perbatasan.

"Verval ini harus kita maksimalkan dalam rangka menerapkan akuntabilitas, sehingga bantuan akan tepat penerima, tepat sasaran, dan tepat penggunaan setelah bantuan diberikan," ujar Waryono dalam keterangan persnya, Selasa 7 September 2021.

Waryono juga mengingatkan agar bantuan disalurkan dengan tepat waktu dan tepat jumlah, tidak boleh kurang satu rupiah pun. Karena itu, proses verval harus mengacu pada Petunjuk Teknis yang sudah diterbitkan.

"Saya tekankan juga agar tepat laporan. Ini penting diperhatikan. Jangan sampai laporannya melebihi tahun anggaran. Karena itu, calon penerima harus sudah dari awal diingatkan agar berkomitmen dengan pertanggungjawaban," ujarnya.

Tags : Kemenag , Bantuan Pesantren