Pesawat China Berpenumpang 133 Orang Jatuh di Pegunungan

| Senin, 21/03/2022 18:01 WIB
Pesawat China Berpenumpang 133 Orang Jatuh di Pegunungan ilustrasi.

RADARBANGSA.COM - Maskapai penerbangan China yaitu China Eastern Airlines dilaporkan mengalami kecelakaan di Wilayah China Selatan.

Menurut keterangan Kantor Berita Sputnik, pesawat yang berpenumpang 133 orang ini diangkut oleh pesawat Boeing 737. Pesawat jatuh di Pegunungan Guangxi, Bagian China Selatan, Senin Sore dalam rute penerbangan Kunming – Guangzhou.

"Dapat mengonfirmasi bahwa pesawat itu jatuh," kata China Eastern Airlines dalam sebuah pernyataan, dikutip Senin 21 Maret 2022.

Kejatuhan pesawat yang baru berusia 6 tahun itu juga terekam oleh sebuah video di kaki Pegunungan Guangxi. Dalam video tersebut nampak pesawat jatuh dan mengeluarkan asap serta memicu kobaran api.

Penduduk desa setempat mengatakan bahwa pesawat yang terlibat dalam kecelakaan itu "benar-benar hancur"dan memicu kebakaran hutan di lereng gunug. 

Hinggsa saat ini, belum ada tanggapan langsung dari China Eastern.

Tags : pesawat china , china airlines

Berita Terkait