Kemenkes Pastikan Keamanan Makanan Jemaah Haji Indonesia

| Kamis, 23/06/2022 22:05 WIB
Kemenkes Pastikan Keamanan Makanan Jemaah Haji Indonesia Jemaah Haji Indonesia (foto: kemkes)

RADARBANGSA.COM – Pemerintah melalui Kementerian Kesehatan (Kemenkes) memastikan keamanan makanan yang dikonsumsi oleh jemaah haji indonesia.

Tim Sanitasi dan Food Security Daker Makkah, Lucky Aris Suryono mengatakan, titik kritis pemeriksaan makanan dimulai dari sejak masa persiapan, salah satunya adalah memastikan bahwa petugas katering memiliki sertifikat kesehatan.

“Disini titik kritisnya. Karena kita harus betul betul menjamin bahwa katering betul betul melaksanakan segala sesuatu nya sesuai dengan prosedur yang ada” ungkap Lucky.

Dalam melakukan pemeriksaan, lanjut Lucky, ada syarat syarat yang harus dipenuhi oleh perusahaan katering, mulai dari aspek bangunan, aspek sumber daya manusia (pekerja), hingga ke proses pengolahan makanan yang sesuai dengan standar Kesehatan lingkungan.

“Dari sisi pekerjaannya juga harus kita lihat, pemilihan bahan makanannya, bagaimana cara penyimpanan, bagaimana cara pengolahannya. Sejauh mana mereka melakukan itu semua sesuai dengan standar kesehatan lingkungan yang ada” jelas Lucky.

Selain memastikan perusahaan catering menjalankan layanan makanan jemaah sesuai dengan standar lingkungan, Lucky juga mengingatkan pentingnya bagi jemaah untuk mengkonsumsi makanan yang disediakan oleh petugas dengan tertib sesuai dengan waktu makan yang disarankan.

“Kalau makanan itu tidak segera dimakan artinya ada kemungkinan terjadi kontaminasi silang antara lauk dengan nasi. Itu akan mengakibatkan pembiakan bakteri yang berakibat bagi pencernaan Jemaah. Itu yang kita hindari” tandasnya.

Tags : Haji 2022 , Kemenkes

Berita Terkait