Ke Kapahiang, Menteri Eko Resmikan Sport Center Rajo Mudo

| Jum'at, 15/03/2019 13:04 WIB
Ke Kapahiang, Menteri Eko Resmikan Sport Center Rajo Mudo Menteri Desa PDTT, Eko Sandjojo melakukan kunjungan kerja ke Kapahiang (foto: kemendesgoid)

KAPAHIANG, RADARBANGSA.COM - Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT), Eko Putro Sandjojo mengungkapkan sarana olahraga dapat merekatkan masyarakat.

"Di samping itu, nanti bisa memberikan pekerjaan kepada masyarakat. Dengan adanya pertandingan-pertandingan, nanti ibu-ibu banyak yang berjualan. Bisa menambah pendapatan,”  kata Mendes PDTT, Eko Sandjojo dikutip dari laman kemendegoid, Jumat 15 Maret 2019.

Saat mengunjungi Kapahiang sekaligus meresmikan sarana olahraga di Desa Taba Padang Kecamatan Seberang Musi, Eko Sandjojo menuturkan bahwa bupatinya akan membuatkan Liga Desa dalam waktu dekat.

"Saya sudah bicara dengan Bupati Kepahiang, katanya mau buat liga desa. Saya dukung. Nanti saya bantu carikan sponsornya," katanya.

Sarana nama Sport Center Gelora Rajo Mudo. Nama Rajo Mudo sendiri dikenal oleh masyarakat sebagai tokoh leluhur masyarakat setempat.

Tags : Menteri Eko Sandjojo ,

Berita Terkait