Tak Mau Kalah dengan Artis Lainya, Atta Halilintar Akusisi Klub PSG Pati

| Selasa, 08/06/2021 17:10 WIB
Tak Mau Kalah dengan Artis Lainya, Atta Halilintar Akusisi Klub PSG Pati Atta Halilintar Akusisi Klub PSG Pati (sumber:Instagramattahalilintar)

RADARBANGSA.COM - Atta Halilintar resmi mengakusisi klub sepak bola PSG Pati dengan membeli saham terbesar klub tersebut. Kabar resmi membeli klub baru ini disampaikan oleh Atta Halilintar melalui Instagram pribadinya, pada hari Jumat, 4 Juni 2021.

Meski sebelumnya, sempat menggelar pertemuan dengan Sriwijaya FC. Namun, akhirnya Atta mengumumkan klub baru miliknya, yaitu klub Pati FC.

Tampaknya, membeli klub sepak bola telah menjadi tren di deretan orang kaya di Indonesia, setelah sebelumnya orang yang dikenal sebagai Sultan Andara, Raffi Ahmad membeli klub sepak bola Cilegon United yang berganti nama menjadi RANS Cilegon FC.

Gading Marten mengakusisi klub Liga 3 Persikota Tangerang. Juga Kaesang Pangarep yang ikut jadi bagian pemegang saham klub Persis Solo, bahkan dia diumumkan jadi Direktur Utama klub yang berkancah di kompetisi Liga 2.

Kode Atta untuk membeli saham PSG begitu kencang. Sebab, dia datang bersama Putra Siregar mengunjungi Yogyakarta dan melihat laga uji coba PSG Pati melawan Borneo FC, Senin, 31 Mei 2021.

"Tentunya kami akan melakukan rebranding dengan pejabat-pejabat di PSG untuk membangun akan muda yang memiliki pikiran baru dan optimistis," kata Atta Halilintar.

Dikatakan lebih lanjut oleh Atta, anak muda di PSG tidak akan kalah dengan pemain-pemain yang sudah berpengalaman.

"Ditunggu saja. Ini mungkin sudah jodohnya dari Allah, saya bisa kesini. Siapa yang berprestasi paling bagus, pemain tersebut akan diapresiasi," ucap Atta.

 

Tags : Atta Halilintar , PSG Klub Pati , Artis

Berita Terkait