Sri Mulyani Pastikan 8.212 Kelurahan Dapat Alokasi Dana Tahun Depan

| Kamis, 29/08/2019 19:01 WIB
Sri Mulyani Pastikan 8.212 Kelurahan Dapat Alokasi Dana Tahun Depan Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan RI). (foto: Cahyo/kemenkeugoid)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memastikan tetap mengalokasikan dana kelurahan sebesar Rp3 triliun pada tahun 2020. Anggaran tersebut sudah masuk dalam Dana Alokasi Khusus (DAK).

"kemarin juga apa ada dana kelurahan, dana kelurahan tetap ada di 2020," kata Sri Mulyani saat menghadiri Rapat Kerja Komisi XI DPR RI di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis, 29 Agustus 2019.

Baca Juga: Kemenkeu Anggarkan Rp3 Triliun untuk Dana Kelurahan Tahun 2019

Disampaikannya, Pemerintah mengalokasikan dana transfer ke daerah dan dana desa (TKDD) sebesar Rp558,8 triliun pada tahun 2020. Namun, lanjutnya, khusus dana kelurahan tidak dipresentasikan.

"Itu tidak terpresentasikan, namun tetap ada di dalam DAK, sebesar Rp3 triliun," tuturnya.

Diketahui, anggaran dana kelurahan yang dikucurkan sebesar Rp3 triliun tersebut bakal disalurkan ke 8.212 kelurahan yang tersebar di seluruh Kabupaten/Kota se-Indonesia. 

Tags : Sri Mulyani , Dana Kelurahan , Dana Alokasi Khusus

Berita Terkait