PLN Kolaborasi Dengan PGE Kembangkan Panas Bumi

| Rabu, 06/01/2021 20:24 WIB
PLN Kolaborasi Dengan PGE Kembangkan Panas Bumi Energi Panas Bumi (Doc: BUMN)

 

RADARBANGSA.COM - PT PLN (Persero) berkolaborasi dengan PT Pertamina Geothermal Energy (PGE) untuk mengembangkan energi panas bumi.

Direktur Mega Proyek PLN, Iksan Asaad mengatakan jika kolaborasi ini bertujuan untuk menyinergikan potensi masing-masing dalam pengembangan Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP).

Adapun lokasi yang akan dilakukan kajian untuk pengembangan di wilayah kerja PGE, adalah Area Ulubelu (Lampung) dan Area Lahendong (Sulawesi Utara).

"Pengembangan energi panas bumi bagi kelistrikan akan meningkatkan perekonomian karena dapat menurunkan pemakaian impor energi migas sehingga dapat menyeimbangkan neraca energi indonesia," terang Direktur Mega Proyek PLN, Iksan Asaad dalam rilsnya, Rabu 6 Januari 2020.

Menurutnya, penggunaan energi panas bumi juga dapat mengurangi dampak lingkungan akibat penggunaan energi fosil.

"Kami melihat pengembangan energi panas bumi secara signifikan harus diwujudkan di Indonesia sehingga kita mampu menciptakan ketahanan energi melalui renewable energy secara mapan dan berkelanjutan," tambah Ikhsan.

Dirinya juga berharap sinergitas ini dapat memberikan dampak yang positif untuk perkembangan panas bumi di Indonesia. Ini sejalan dengan rencana meningkatkan peran EBT pada bauran energi nasional yang ditargetkan mencapai 23% di tahun 2025.

Sebagai informasi, hingga 2020, PLN telah berkontribusi bersama Holding salam melakukan percepatan pengembangan 11 Wilayah Kerja Panas Bumi (WKP) dengan total potensi mencapai 305 MW. 

Tags : Panas Bumi , PLN , PGE

Berita Terkait