IHSG Menguat Konsisten di Penghujung Pekan 2021

| Senin, 27/12/2021 10:45 WIB
IHSG Menguat Konsisten di Penghujung Pekan 2021 IHSG (Foto: Istimewa)

RADARBANGSA.COM - IHSG dibuka menguat pada awal pekan akhir tahun ini.  IHSG tercatat melesat ke level 6.570, lebih inggi dari penutupan akhir pekan lalu di level 6.562.

Pada pukul 10.30 WIB indeks masih menguat sebesar 0,07 persen atau 4,63 poin menjadi 6.567

Dari pagi hari tadi, saham-saham yang paling banyak dibeli oleh asing (nett) yaitu BMRI, PGAS, INKP, INDY, SCMA. Adapun saham yang paling banyak dijual oleh asing (nett) yaitu BBYB, ESSA, TOWR, DMMX, BGTG.

Namun di sisi lain, asing banyak melakukan aktivitas penjualan saham dengan nilai penjualan neto sebesar Rp47,72 miliar.

Dari sebelas sektor, hanya satu sektor yang terpantau melemah yaitu transportasi melemah -0,67 persen menjadi 1.611.

Sektor yang menguat yaitu keuangan 0,19 persen menjadi 1.542, sektor energi 0,03 persen menjadi 1.127, industri dasar 0,59 persen menjadi 1.224, teknologi 0,11 persen menjadi 8.529, properti 0,63 persen menjadi 780, sektor infrastruktur 0,59 persen menjadi 954.

Dari indeks Kompas100, lima emiten yang menjadi top gainer adalah ESSA 6,54 persen, MPMX 4,19 persen ISAT 3,62 persen, BEST 3,60 persen dan JPFA 1,87 persen. Kemudian untuk emiten yang masih stabil pergerakan nilai sahamnya yaitu BRPT, ERAA, MNCN, BFIN, SCMA.

Sedangkan lima emiten yang menjadi top losser ACES -1,14 persen, TOWR -0,86 persen, BBNI -0,75 persen, LPKR -0,70 persen dan PNLF -0,59 persen.

 

Tags : IHSG , Saham