BI Sebut Indeks Keyakinan Konsumen Periode Juli 2023 Tetap Kuat

| Selasa, 08/08/2023 18:26 WIB
BI Sebut Indeks Keyakinan Konsumen Periode Juli 2023 Tetap Kuat Penjual Eceran di Pasar Rakyat (Doc: Istimewa)

RADARBANGSA.COM - Bank Indonesia (BI) menyatakan keyakinan konsumen terhadap kondisi ekonomi tetap kuat pada Juli 2023. Hal ini tercermin dari Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) Juli 2023 yang terjaga dalam zona optimis (>100) pada level 123,5.

Erwin Haryono Kepala Departemen Komunikasi BI, mengatakan tetap kuatnya keyakinan konsumen pada Juli 2023 didorong oleh Indeks Kondisi Ekonomi Saat Ini (IKE) dan Indeks Ekspektasi Konsumen (IEK) yang tetap optimis.

Menurutnya IKE tetap terjaga antara lain didukung oleh optimisme pada indeks penghasilan saat ini yang tetap kuat dan ndeks pembelian barang tahan lama yang meningkat. 

"Sementara itu, IEK tetap kuat terutama pada indeks ekspektasi penghasilan," ujar Erwin dalam keterangannya, Selasa 8 Agustus 2023.

Tags : Indeks Konsumen , IKK

Berita Terkait