Bertemu Jokowi, Megawati Suguhkan Menu Makan Khas Nusantara

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri melakukan pertemuan dengan Presiden Joko Widodo untuk membahas permasalahan nasional dan internasional di Istana Batu Tulis, Bogor, Jawa Barat, Selasa 20 Februari 2018 malam.
Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto yang ikut hadir dalam pertemuan itu mengatakan Istana Batu Tulis adalah tempat yang sering digunakan mereka berdua untuk diskusi dan dialog soal masalah-masalah yang ada saat ini.
"Istana Batu Tulis sangat cocok untuk melakukan kontemplasi, apalagi terlepas dari berbagai hiruk pikuk isu politik di Jakarta. Apa yang dibahas adalah kepentingan dan komitmen untuk kemajuan Indonesia Raya," kata Hasto, Rabu 21 Februari 2018.
Menu santap makan malam mereka berdua saat itu, tambahnya, disuguhkan oleh Megawati. Ada nasi jambal, ayam bakar balado, gurame bakar, sate ayam, buncis sambal terasi, tumis kangkung dan kerupuk serta nasi goreng pete khas Batu Tulis.
Kata Hasto, Presiden Jokowi dan Megawati menyantap habis hidangan nasi jambal dengan bumbu khas nusantara dan sate ayam.
"Istana Batu Tulis menjadi saksi sejarah dialog kedua pemimpin. Ibu Megawati Soekarnoputri dan Bapak Jokowi, secara periodik meluangkan waktu untuk bertemu, keduanya saling `update` terhadap berbagai persoalan nasional dan internasional," ujarnya.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Menteri Perhubungan Pastikan Percepat Rumusan Kebijakan Pemerintah Atasi ODOL
-
Wabup Tangerang Intan Canangkan Gerakan Gerebek Posyandu bagi Ibu Hamil
-
Nasim Khan Dorong Bulog Optimalkan Penyerapan Gabah Petani
-
Ketua TP PKK Riau Henny Resmikan Taman Anjungan Literasi Digital Wahid
-
Stok Beras Bulog Awal Mei Tembus 3,6 Juta Ton