PKB Bahas Tiga Prioritas Pasca Pandemi di Mukernas

| Kamis, 08/04/2021 15:03 WIB
PKB Bahas Tiga Prioritas Pasca Pandemi di Mukernas Ketua Umum DPP PKB Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus AMI (foto: PKB)

RADARBANGSA.COM - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) pada hari ini menggelar Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) dan Musyawarah Nasional (Munas) Alim Ulama di Hotel Kempinski, Jakarta, Kamis, 8 April 2021. Adapun kegiatan ini dibuka secara langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, Jakarta, secara virtual.

Pada kesempatan itu, Ketua Umum DPP PKB Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus AMI dalam sambutannya menyampaikan bahwa Mukernas PKB akan membicarakan tiga prioritas pasca pandemi COVID-19. Menurut Gus AMI, tiga prioritas tersebut sangat penting dilakukan pasca pandemi.

"Tiga prioritas yang menjadi pembicaraan dalam mukernas dan munas alim ulama yang pertama adalah pendidikan. Kita menyadari recovery pendidikan pasca pandemi ini bukan hal yang mudah. Berbagai upaya harus terus dilaksanakan secara mandiri maupun bersama-sama pemerintah," kata Gus AMI.

Wakil Ketua DPR RI itu memaparkan, pendidikan menjadi hal yang penting dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa. Untuk itu, lanjutnya, PKB berterima kasih karena UU Pesantren telah diberlakukan dan Presiden Jokowi segera menindaklanjutinya dengan mengeluarkan Peraturan Presiden (Perpres) terkait peran pesantren.

"PKB berterima kasih karena pemerintah telah mengeluarkan UU Pesantren yang telah ditindaklanjuti peraturan menteri agama nomor 30 tahun 2020 dan nomor 31 tahun 2020. Kami berharap agar tidaklanjut dari UU Pesantren ini dapat diteruskan melalui Perpres yang mengatur pelaksanaan peran pesantren bukan saja dalam mencerdaskan kehidupan bangsa, tapi peran pesantren dalam membantu kualitas hidup dan ekonomi masyarakat," terangnya.

Gus AMI melanjutkan, prioritas kedua yakni pertanian. Menurutnya, pertanian menjadi solusi ditengah pandemi dan menjadi kekuatan arus pembangunan bangsa. "Prioritas kedua adalah bidang pertanian. Dengan harapan pertanian sebagai solusi masa pandemi ini terus menjadi kekuatan arus utama pembangunan nasional kita," tuturnya.

Kemudian, prioritas ketiga adalah usaha kecil dan mikro. Gus AMI menegaskan, UMKM harus terus diperhatikan pemerintah dan ke depan pesantren dapat menjadi salah satu sumber kemajuan UMKM.

"Ketiga adalah usaha menengah kecil dan mikro yang akan terus menjadi harapan dan perhatian dengan satu titik pijak insyaallah kita berharap pesantren menjadi salah satu sumber kemajuan usaha kecil menengah dan mikro," tandasnya.

Tags : Mukernas PKB , Gus AMI , Pesantren , Jokowi , Indonesia

Berita Terkait