Investasi Bidang PBK, Wamendag: Bappebti Punya Peran Edukasi Masyarakat

RADARBANGSA.COM - Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga mengatakan, Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) memiliki peran yang signifikan untuk terus mengedukasi dan meningkatkan literasi masyarakat.
Jerry Sambuaga menekankan pentingnya konsep 7P sebelum masyarakat berinvestasi di bidang Perdagangan Berjangka Komoditi (PBK), “Pelajari latar belakang perusahaan, Pelajari tata cara transaksi dan penyelesaian perselisihan, dan pelajari kontrak berjangka yang diperdagangkan,” kata Jerry Sambuaga dalam keterangan tertulisnya, Jumat 27 Mei 2022.
“Pelajari wakil pialang PBK yang berizin dari Bappebti, pelajari dokumen perjanjian, pelajari risiko, dan pantang percaya pada janji-janji keuntungan yang tinggi,” tambahnya.
Wamendag menambahkan, Bappebti akan terus mengggencarkan edukasi tentang tata cara berinvestasi yang benar dan aman, mekanisme transaksi,peraturan-peraturan terkait, hingga risiko berinvestasi dan tata cara penyelesaian masalah.
Terlebih, kata Jerry Sambuaga, saat ini banyakberedar situs web maupun aplikasi yang menawarkan investasi kepada masyarakat namun tidak dapat dipertanggungjawabkan.
“Perdagangan fisik aset kripto merupakan salah satu komoditi yang sangat diminati masyarakat akhir-akhir ini. Bappebti mencatat, data transaksi PBK pada triwulanI-2022 menunjukkan jumlah4.747.922 lotatau naik 46,47 persen dibanding periode yang sama pada2021 yang sebesar 3.241.650 lot. Perkembangan transaksi aset kripto juga sangat pesat,” ungkapnya.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Kemenag Imbau Jemaah Patuhi Aturan Agar Ibadah Haji Lancar
-
Marc Marquez Tercepat di Sprint Race MotoGP Prancis 2025
-
Kemenag RI Catat 8 Jemaah Calon Haji Wafat, Pastikan Pelayanan Penuh
-
Komisi III DPR RI Apresiasi Polri Tindak 3.326 Kasus Premanisme
-
Indonesia Pastikan Bawa Pulang Satu Gelar Taipei Open 2025