Wapres Maruf Amin Bertmeu Delegasi Bank Dunia, Minta Dukungan Turunkan Stunting

RADARBANGSA.COM - Wakil Presiden (Wapres) KH Maruf Amin menerima delegasi Bank Dunia (World Bank). Pada pertemuan itu, Wapres mengungkapkan bahwa Indonesia masih membutuhkan dukungan dari lembaga internasional dalam upaya menurunkan angka stunting di Tanah Air.
Disampaikannya, pemerintah menargetkan tahun 2024 stunting di Indonesia sudah berkurang setidaknya 14%. Sementara, tahun ini target stunting bisa berkurang 5%.
"Kami masih sangat memerlukan adanya kerja sama kemitraan dengan lembaga-lembaga internasional, dengan Bank Dunia, dengan UNDP (United Nations Development Programme), FAO (Food Agriculture Organization) untuk bisa menanggulangi penurunan stunting," kata Kiai Maruf dikutip dari okezone, Rabu, 26 Oktober 2022.
Wapres memberikan apresiasi atas bantuan serta dukungan yang selama ini diberikan Bank Dunia terhadap program percepatan penurunan angka stunting di Indonesia. "Terima kasih Bank Dunia selama ini sudah ikut memberikan dukungan dan memang kita sangat memerlukan adanya dukungan lembaga-lembaga internasional," tuturnya.
Vice President for Human Development at The World Bank, Mamta Murthi menyampaikan, Bank Dunia siap memberikan dukungan pendanaan penuh kepada program percepatan penurunan angka stunting di Indonesia. "Kami akan melanjutkan dukungan untuk memberikan tambahan pendanaan dan akan memperluas dukungan pembiayaan," kata Mamta.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Tragedi Ledakan Amunisi di Garut Tewaskan 13 Orang, TNI AD Lakukan Investigasi
-
Tekan Angka Depresi, Pemprov Jabar Dorong Penempatan Psikolog Klinis di Puskesmas
-
Wagub Banten Dimyati: Guru Berperan Penting Menciptakan Generasi Unggul
-
Pemkot Bandung Dorong Guru Kuasai Artificial Intelligence
-
Kalahkan Real Madrid, Barcelona Semakin Dekat Kunci Gelar Juara La Liga