Kemendes PDTT Terima Sejumlah Aset dari BRIN

RADARBANGSA.COM – Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) menerima sejumlah aset Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) yang berada di kawasan Kalisari, Pasar Rebo, Jakarta Timur.
Menteri Desa Pembangun Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT), Abdul Halim Iskandar menjelaskan bahwa aset yang diserahkan di antaranya berupa tanah, gedung dan bangunan perkantoran, jalan irigasi, jaringan, peralatan, mesin dan aset tetap lainnya.
Aset tersebut nantinya, lanjut Mendes PDTT, akan di tempati oleh Direktorat Jenderal Percepatan Pembangunan Daerah Tertinggal (PPDT) Kemendes PDTT yang sebelumnya berkantor di Jalan Abdul Muis, Jakarta Pusat.
"Tentu kita akan manfaatkan dengan sebaik-baiknya dan segera kita tindak lanjuti MoU dan perjanjian kerja bersama untuk kemudian dilakukan penataan-penataan. Kami akan bertanggung atas pemeliharaan aset BMN selama masa penggunaan sementara ini," kata Mendes PDTT Abdul Halim Iskandar.
Sementara itu, Kepala BRIN Laksana Tri Handoko menjelaskan, serah terima aset BMN dengan tanah seluas sekitar 20.000 meter diharapkan bisa dimanfaatkan dengan baik. "Mudah-mudahan dapat dimanfaatkan dan memberikan manfaat untuk temen-teman dari Direktorat Jenderal PPDT Kemendes PDTT. Semoga aset BMN ini bisa dikembangkan dan bisa menjadi lebih baik," kata Tri Handoko.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Luar Biasa! Ultah Gus Imin Dirayakan Jutaan Warga Makassar
-
Disambut Lautan Massa di Makassar, Gus Imin: Saya Menangkap Denyut Nadi Perubahan
-
Komisi II DPR Harap Partisipasi Publik Meningkat Pada Pemilu 2024
-
Presiden Jokowi Sebut Pembangunan Istana di IKN Masih Sesuai Target
-
Menpora Dito Dukung Olahraga Futsal Indonesia Jadi Industri